Berikut berita teknologi terpopuler di Medcom.id pada tanggal 25 Juli 2024.
Berikut berita teknologi terpopuler di Medcom.id pada tanggal 25 Juli 2024.

Berita Teknologi Terpopuler, Smart Internet hingga Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6

Lufthi Anggraeni • 26 Juli 2024 08:19
Jakarta: Medcom.id merangkum berita teknologi terpopuler atau berita yang paling banyak dibaca pada hari Kamis, 25 Juli 2024 yang mungkin terlewat oleh pembaca Medcom.id.
 
Di bawah ini, Medcom.id menyajikan rangkuman dari masing-masing berita teknologi terpopuler dilengkapi dengan tautan yang dapat diakses untuk menuju berita lengkap dari tiga berita teknologi terpopuler.
 
Indosat Business Hadirkan Platform Digital Cerdas Smart Internet
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui Indosat Business, berkolaborasi dengan Cisco menghadirkan Indosat Smart Internet untuk mengakselerasi pertumbuhan berbagai sektor bisnis di Indonesia, serta kebutuhan lainnya yang memerlukan dukungan layanan digital cerdas lebih cepat, fleksibel, dan aman bagi pelanggan dalam satu platform terintegrasi.
 
Indosat Smart Internet merupakan solusi internet cerdas yang disesuaikan dengan berbagai tingkatan kebutuhan untuk membantu pelaku bisnis di Tanah Air tetap terhubung, serta berjalan secara efisien dan cepat. Hal ini sangat dibutuhkan dalam lingkungan kerja yang semakin global dan fleksibel.

Baca “Indosat Business Hadirkan Platform Digital Cerdas Smart Internet” di sini.
 
Red Hat Percepat Inisiatif Migrasi Virtualisasi dan Tingkatkan Skill Para Profesional IT
Red Hat mengumumkan potongan harga untuk Virtualization Migration Assessment dan Virtualization Training and Certification, untuk membantu perusahaan menavigasi lanskap virtualisasi yang berkembang dan menghadirkan langkah strategis untuk migrasi infrastruktur virtual machine (VM).
 
Layanan ini akan tersedia dengan potongan harga hingga 31 Agustus 2024, disediakan bagi perusahaan yang berencana migrasi dari penyedia virtualisasi yang lama, dan meningkatkan keterampilan tim IT mereka untuk mengelola VM menggunakan teknologi Red Hat.
 
Baca “Red Hat Percepat Inisiatif Migrasi Virtualisasi dan Tingkatkan Skill Para Profesional IT” di sini.
 
Samsung Indonesia Rilis Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 dengan Teknologi Galaxy AI
Samsung resmi meluncurkan Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6, menghadirkan teknologi inovatif dengan memanfaatkan teknologi unggulan mereka sekarang, Galaxy AI. Pengumuman global ini pertama kali dilakukan pada acara Galaxy Unpacked di Paris pada 10 Juli 2024, dan sejak itu, Samsung telah membuka pre-order untuk kedua perangkat tersebut.
 
Selama periode pre-order, konsumen dapat menikmati berbagai penawaran menarik hingga Rp7 juta. Harry Lee, Presiden Samsung Electronics Indonesia, menjelaskan bahwa smartphone lipat generasi keenam ini adalah puncak dari pengalaman Galaxy AI.
 
Baca “Samsung Indonesia Rilis Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 dengan Teknologi Galaxy AI” di sini.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan