Pasalnya, game tersebut tidak hadir sesuai yang dijanjikan seperti tidak adanya sistem multiplayer, hingga penurunan kualitas grafis yang berbeda dengan versi demonya. Berbagai kendala teknis juga membuat game ini semakin menuai kritikan keras dari pemainnya.
Tampaknya, bukan hanya gamer yang mengerti. Presiden Sony Studios, Shuhei Yoshida, juga paham mengapa banyak gamer mengeluarkan kritik keras kepada No Man's Sky.
Kepada Eurogamer, Yoshida mengatakan langkah yang ditempuh oleh Hello Games dalam merilis No Man's Sky kurang tepat, sehingga berujung pada kritikan keras pemainnya.
"Saya sangat mengerti kritikan yang ditujukan untuk No Man's Sky oleh para gamer, terutama kritik untuk Sean Murray yang menjanjikan banyak fitur di awal permainan," ujar Yoshida.
"Strategi promosi game tersebut memang tidak baik, namun Murray sendiri tidak memiliki tim promosi khusus dan ia merupakan developer indie."
Meski banyak yang tidak suka dengan No Man's Sky, Yoshida mengaku game tersebut cukup menyenangkan. Yoshida juga merasa senang karena game tersebut ada di PlayStation 4.
Namun, pihaknya juga harus berhadapan dengan banyak konsumen yang ingin agar game tersebut dikembalikan. Hal tersebut yang membuat No Man's Sky masih jauh dari sukses untuk ukuran Sony.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id