No Mans Sky lolos dari investigasi ASA
No Mans Sky lolos dari investigasi ASA

No Man's Sky

No Man's Sky Terbukti Tidak Langgar Aturan Promosi

Riandanu Madi Utomo • 01 Desember 2016 17:33
medcom.id: Bulan September kemarin, badan standarisasi iklan Inggris (ASA) melakukan investigasi mendalam kepada game No Man's Sky.
 
Investigasi tersebut dilakukan karena No Man's Sky diduga menyalahi aturan periklanan di Steam. Game besutan Hello Games tersebut dianggap telah menipu konsumen melalui iklan berisikan konten palsu.
 
Beruntung bagi Hello Games, baru-baru ini ASA mengumumkan telah menghentikan investigasinya. Pihak ASA tidak menemukan bukti pelanggaran pada No Man's Sky sehingga investigasinya dihentikan.

Lalu mengapa No Man's Sky bisa lolos dari investigasi ASA? Laporan PC GAMER mengatakan No Man's Sky selamat berkat sistem procedural generated yang digunakannya. Sistem tersebut memungkinkan No Man's Sky menghadirkan dunia dalam game menggunakan algoritma khusus secara otomatis. Ini membuat pengalaman dan konten yang diterima pemain kemungkinan besar akan berbeda.
 
"Konten yang dianggap melanggar terdapat pada trailer dan beberapa screenshot. Setelah diteliti, konten tersebut berbeda karena game ini menggunakan sistem procedural generated, sehingga setiap pemain akan mendapatkan konten yang berbeda," ujar pihak ASA dalam pernyataan resminya.
 
No Man's Sky sendiri sempat mendapat kritikan keras dari berbagai pemain karena dianggap tidak menyajikan konten sesuai dengan janjinya. Meski demikian, Hello Games membalasnya dengan berjanji akan menghadirkan berbagai konten tambahan secara gratis ke depannya. 
 
Janji tersebut sudah mulai ditepati oleh Hello Games. Baru-baru ini No Man's Sky mendapatkan update yang memungkinkan pemain membuat markas sendiri.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan