Jack Black - Steve (Minecraft)
Jack Black - Steve (Minecraft)

Bocoran Film Minecraft, Jack Black Perankan Steve

Medcom • 22 Juli 2024 10:26
Jakarta: Beredar bebragia rumor yang mengatakan bahwa Minecraft akan segera dapatkan adaptasi film, dan Jack Black akan memerankan Steve. Mulai dari IGN hingga Eurogamer mengatakan bahwa game garapan Mojang akan segera masuk ke layar lebar, serta ini menjadi film perdana dari dunia Minecraft.
 
Mengutip dari IGN, salah satu media yang bernama Eurogamer sudah mendapatkan beberapa bocoran foto yang memperlihatkan Jack Black dan Steve dari dunia Minecraft. Hanya saja, postingan atau cuitan tersebut sudah terhapus dengan alasan yang belum diketahui.
 
Banyak penggemar yang berspekulasi bahwa mereka akan segera mendapatkan film Minecraft, dan mengingat bahwa game tersebut merupakan salah satu game yang legendaris. Selain itu, para penggemar juga berharap bahwa Mojang akan ikut serta dalam emngembangkan film tersebut, sehingga mereka sebagai penggemar akan mendapatkan film yang berkualitas.
 
Jack Black memperlihatkan beberapa teaser sebagai Steve melalui unggahan video Instagram yang dimulai menyanyikan lagu Double Rainbow sambil merekam pelangi. Kemudian, Jack berjalan menuju trailer miliki Steve dari film Minecraft dan memberikan tur dalam proses syuting film Minecraft.
 
Berkat Jack merilis video tersebut, penggemar sangat girang karena mereka akan segera mendapatkan film Minecraft yang diperankan oleh Jack Black. Maka dari itu, ini menjadi salah satu teaser yang sempurna dari Jack untuk memperkenalkan film adaptasi game garapan Mojang. (Christopher Louis)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan