Namun, fitur live streaming tersebut tidak akan terhubung dengan layanan streaming Twitch atau YouTube, melainkan akan terhubung dengan layanan streaming Beam yang dimiliki oleh Microsoft. Menurut PC GAMER, fitur tersebut akan segera hadir di Gamer Bar yang terletak di aplikasi Xbox yang terdapat di Windows 10.
Beam menawarkan dua keunggulan utama dalam layanan live streaming-nya. Pertama adalah koneksinya yang memiliki latency sangat rendah, sehingga memungkinkan gamer menyiarkan secara langsung atau menonton live streaming lebih lancar.
Kelebihan kedua adalah adanya Experience Point yang dapat digunakan untuk kustomisasi ketika melakukan live streaming, seperti mengadakan opsi tambahan atau voting secara langsung.
"Membawa Beam ke aplikasi Xbox akan memungkinkan gamer untuk melakukan live streaming secara langsung melalui PC atau Xbox. Layanan ini juga memungkinkan adanya interaksi antara gamer yang melakukan live streaming dan penontonnya," tulis Microsoft di situs resmi Xbox.
Menariknya lagi, Microsoft juga mengatakan fitur live streaming ini dapat digunakan di berbagai macam game. Artinya, fitur ini tidak hanya akan dibatasi oleh game yang terafiliasi oleh Windows Store.
Tentu saja, hal tersebut menjadi sesuatu yang sangat menarik, terutama bagi gamer yang sulit untuk melakukan live streaming melalui Twitch karena besarnya latency yang dibutuhkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id