Menkominfo Rudiantara dan Chairwoman IDBYTE Esports 2019, Shinta Dhanuwardoyo.
Menkominfo Rudiantara dan Chairwoman IDBYTE Esports 2019, Shinta Dhanuwardoyo.

IDBYTE Esports 2019 Kombinasi Turnamen dan Kompetisi

Cahyandaru Kuncorojati • 13 September 2019 13:20
Jakarta: Bubu hari ini kembali menggelar konferensi teknologi dua tahunan mereka, kali ini bertajuk IDBYTE Esprots 2019. Tidak sekadar konferensi, acara ini juga dilengkapi dengan turnamen yang dilaksanakan di ICE BSD, Tangerang, tanggal 13-14 September 2019.
 
"Acara kali ini menjadi pertama di Indonesia yang melangsungkan konferensi mengenai esports dan turnamen. Tujuannya agar pengunjung tidak hanya menyaksikan kompetisi, tapi juga mendapatkan edukasi mengenai ekosistem esports," klaim Chairwoman IDBYTE Esports 2019 sekaligus founder Bubu.com, Shinta Dhanuwardoyo.
 
"Selain itu acara ini juga wadah untuk memicu terjadinya kolaborasi antar seluruh pemangku kepentingan dalam ekosistem industri ini dalam rangka untuk mewujudkan industri esports di Indonesia menjadi lebih kuat dan bisa menghasilkan," tutur Shinta.

Selain mendatangkan pembicara dari pelaku industri esports, IDBYTE Esports 2019 juga menggelar turnamen PUBG Mobile sebagai proyek pertama sekaligus perkenalan dari BUBU Esports Tournament atau B.E.S.T.
 
Shinta menyebut B.E.S.T. akan menjadi caranya untuk menyentuh dan berkontribusi terhadap industri esports. Dalam penjelasannya, B.E.S.T. diperkenalkan sebagai esports agency yang akan mendukung ekosistem esports Indonesia.
 
Pada turnamen pertama yang digelar dipertandingkan PUBG Mobile yang hadir dalam dua liga divisi, yaitu untuk pro player pria dan wanita. Hadiah total yang disiapkan dalam kompetisi ini sebesar Rp750 juta dengan nilai hadiah yang sama untuk juara divisi pria dan wanita.
 
Shinta mengklaim bahwa nilai hadiah yang sama ini menunjukkan kesetaraan gender pertama di Indonesia dalam kompetisi esports. Hadiah Rp290 juta juga diklaim sebagai nilai hadiah terbesar pertama di Asia Tenggara untuk turnamen esports wanita.
 
Di turnamen PUBG Mobile IDBYTE Esports 2019 akan dipertandingkan 16 tim esports untuk divisi pria dan wanita. 12 tim yang bertanding adalah tim undangan, sementara empat tim sisanya adalah tim terbaik dari babak open qualifier regional Jakarta dan Bandung.
 
Untuk melengkapi dukungan terhadap ekosistem esports Shinta juga menyebut akan melaksanakan Talent Hunt by BUBU Awards. Ajang pencarian bakat ini akan memberikan penghargaan kepada shoutcaster, streamer, dan cosplayer yang juga berkaitan di dalam industri esports dan game.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan