Tim Partai Ketawa dari AMIKOM Yogyakarta sebagai juara pertama PMCC 2018.
Tim Partai Ketawa dari AMIKOM Yogyakarta sebagai juara pertama PMCC 2018.

PUBG Mobile Campus Championship

Kampus AMIKOM Yogyakarta Juara PMCC

Cahyandaru Kuncorojati • 24 Maret 2019 21:49
Jakarta: Berlangsung sejak tadi sore di Mall Taman Anggrek, Jakarta, Grand Final dari PUBG Mobile Campus Championship (PMCC) berlangsung seru. Penyelenggara akhirnya memilih tidak menyediakan bangku penonton karena kapasitas yang tidak cukup. Penonton dipersilahkan duduk di area depan panggung.
 
Hari ini adalah hari kedua PMCC, melanjutkan empat pertandingan yang tersisa, dari ronde lima hingga delapan. Tim Partai Ketawa AMIKOM Yogyakarta ternyata konsisten mengantongi skor dengan jumlah yang besar sejak hari pertama.
 
Hari kedua mereka berhasil Winner Winner Chicken Dinner dua kali, di ronde kelima dan ronde ketujuh. Ronde kelima mengumpulkan skor 47 poin kemudian skor ketujuh dengan 40 poin. Namun mereka sempat gugur terlalu awal di ronde keenam dengan hanya mengumpulkan skor enam poin.

Tim Partai Kewata AMIKOM Yogyakarta hingga akhir ronde kedelapan berhasil mengumpulkan tiga kali Winner Winner Chicken Dinner. Mereka akhirnya berhasil menang sebagai juara pertama dengan total 239 poin.
 
Kampus AMIKOM Yogyakarta Juara PMCC
 
Di ronde keenam, Winner Winner Chicken Dinner dilahap oleh tim Gunslinger Universitas Sam Ratulangi (Manado) dengan skor 53 poin. Mereka sebelumnya juga sudah sempat merasakan Chicken Dinner pada ronde kedua. Berbekal perolehan total 154 poin mereka puas menjadi juara kedua di PMCC 2018.
 
Juara ketiga justru berhasil dibawa pulang oleh tim yang sama sekali belum mencicipi Winner Winner Chicken Dinner di Grand Final PMCC 2018. Tim Hubungan Internasional Ale dari UPN Veteran Yogyakarta berhasil mengumpulkan total poin sebanyak 136 poin.
 
Puncak klasemen di akhir PMCC 2018 memang tidak terduga untuk posisi ketiga. Apabila di hari pertaama tim dari AMIKOM Yogyakarta dan Universitas Sam Ratulangi (Manado) berada di puncak klasemen, juara ketiga sempat diisi oleh tim dari Universitas Diponegoro. Saat itu UPN Veteran Yogya malah berada di posisi keenam.
 
PMCC 2018 menyiapkan hadiah total senilai Rp300 juta. Juara pertama berhak mendapatkan hadiah senilai Rp30 juta, juara kedua dengan Rp20 juta dan juara ketiga sebesar Rp10 juta.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan