Pertama di kategori game Free Fire akan digelar dua turnamen esports yaitu Free Fire Asia Championship (FFAC) 2021 dan EMEA (Eropa, Timur Tengah, dan Afrika) Invitational 2021. Keduanya adalah turnamen regional dan akan diselenggarakan online pada bulan November mendatang.
Hasil kedua turnamen ini akan dipertemukan dengan tim hebat dari Asia, perwakilan Indonesia akan dipilih berdasarkan pemenang di Free Fire Indonesia Masters 2021 Fall yang mendapatkan tiket menuju FFAC 2021.
Di FFAC 2021 dipertandingkan 31 tim dari tujuh wilayah di Asia yaitu Indonesia, India, Malaysia, Kamboja, dan Filipina (MKF), Pakistan, Taiwan, Thailand, dan Vietnam. Babak Group Stage akan berlangsung pada 20-21 November sementara babak Finals pada tanggal 28 November.
Seluruh tim akan bertanding dalam enam ronde di tiga map: Bermuda, Purgatory, dan Kalahari, dengan poin dikumpulkan berdasarkan peringkat di masing-masing round dan jumlah kills. Babak Finals akan mempertandingkan para tim dalam tujuh ronde, dengan map terakhir akan dipilih secara acak.
Di event turnamen esports COD Mobile yang didukung oleh Sony yaitu Call of Duty: Mobile World Championship 2021 bakal mempertemukan 12 tim dari enam qualifier lokal untuk bergabung di qualifier regional Garena di bulan ini.
Rangkaian turnamen Call of Duty: Mobile World Championship 2021 akan menampilkan group qualifier pada tanggal 7-12 Oktober 2021 yang bakal mencari delapan tim terbaik dari 12 tim peserta untuk babak penyisihan pada 16-17 Oktober 2021.
Pesertanya terdiri dari Indonesia, Hong Kong/Taiwan/Macau, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand. Dua tim perwakilan Indonesia adalah Rimo Sadewa dan DG Esports. Tim juara selanjutnya berkesempatan mewakili tim wilayah untuk bersaing di tingkat internasional atau laga utama Call of Duty: Mobile Worlds Championship 2021.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id