Peresmian kerja sama tersebut diumumkan dalam konferensi pers yang digelar di Artotel Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa, 21 Januari 2026. Acara ini dihadiri langsung oleh President Director ShopeePay Indonesia Eka Nilam Dari serta CEO dan Co-Founder RRQ Andrian Pauline.
Eka Nilam Dari menyampaikan bahwa ShopeePay hadir sebagai dompet digital yang tidak hanya digunakan untuk transaksi di marketplace, tetapi juga mendukung berbagai kebutuhan gaya hidup generasi muda, termasuk komunitas gaming dan esports.
“ShopeePay merupakan dompet digital, jadi tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran di marketplace, tapi juga untuk berbagai macam layanan pembayaran, mulai dari beli pulsa, token listrik, bayar QRIS, sampai top up game,” ujar Eka Nilam Dari.
Menurut Eka, kolaborasi dengan RRQ merupakan langkah strategis ShopeePay untuk semakin dekat dengan komunitas esports yang terus berkembang di Indonesia.
“Kami percaya bahwa masa depan esports ini ditentukan oleh komunitas dari generasi muda. Karena itu, kolaborasi ini menjadi langkah penting agar kami sebagai dompet digital bisa mendukung aktivitas mereka sekaligus mendorong inklusi pembayaran dan keuangan digital,” katanya.
Dari sisi RRQ, Andrian Pauline menilai kerja sama ini relevan dengan kebutuhan komunitas gaming yang tidak hanya berkutat pada permainan, tetapi juga aktivitas keseharian.
“Gamer itu bukan cuma main game. Mereka juga butuh makan, belanja, dan melakukan pembayaran lain. Jadi buat saya, ShopeePay ini memang dompet digital serba bisa yang sangat berguna buat gamer,” ujar Andrian Pauline.
Ia menambahkan, kehadiran ShopeePay sebagai sponsor membuka peluang besar bagi RRQ untuk memberikan manfaat lebih luas bagi komunitasnya.
“Dengan adanya partnership atau kolaborasi dengan ShopeePay, saya sangat senang dan berharap komunitas RRQ pada umumnya, dan komunitas gaming secara keseluruhan, bisa mendapatkan manfaat yang sebesar-besarnya dari kolaborasi ini,” kata Andrian.
Sebagai bagian dari kolaborasi ini, ShopeePay dan RRQ akan menghadirkan berbagai program yang berfokus pada pengalaman penggemar. Mulai dari promo dan cashback eksklusif untuk RRQ Kingdom, aktivasi online dan offline, hingga peluang menghadirkan merchandise kolaborasi di berbagai aktivitas RRQ ke depan.
ShopeePay juga menegaskan posisinya sebagai dompet digital serba bisa yang mendukung kebutuhan anak muda, mulai dari pembayaran QRIS di merchant offline dan online, pembelian produk digital, hingga top up game favorit.
Dalam kerja sama ini, RRQ Kingdom juga berkesempatan mendapatkan saldo ShopeePay gratis senilai Rp10.000 dengan mengunduh aplikasi ShopeePay, memasukkan kode SPAYRRQ, dan melakukan upgrade ke ShopeePay Plus.
Dengan kolaborasi tersebut, ShopeePay dan RRQ berharap dapat memperkuat ekosistem esports nasional sekaligus menghadirkan pengalaman yang lebih dekat dan menguntungkan bagi komunitas penggemar.
(Sheva Asyraful Fali)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News