Sebagai pengembang gim lokal, Anantarupa Studios meluncurkan Lokapala, games esports pertama di Asia Tenggara, yang terinspirasi oleh nilai-nilai budaya Nusantara abad ke-8 yang tertulis di dinding lorong terluar Borobudur.
Lokapala tidak hanya menjadi pemain lokal, tetapi juga terlibat dalam rangkaian kompetisi esports nasional seperti Piala Presiden dan Pekan Olahraga Nasional (PON), serta menjadi tuan rumah Kejuaraan Tingkat Pelajar "Ksatriya Mahardhika".
Ksatriya Mahardhika, rangkaian kegiatan tingkat pelajar yang bertujuan untuk meningkatkan partisipasi generasi muda di berbagai daerah, dengan bangga mengumumkan rangkaian acara tahun ini yang berisi seminar, workshop, dan berbagai kegiatan kepemudaan serta kejuaraan gim lokal.
Acara ini akan mencakup 15 regional di seluruh Indonesia, termasuk DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Kepulauan Riau, Maluku, dan Papua Barat.
Rangkaian acara ini terbagi menjadi beberapa program:
Pra Roadshow: Sosialisasi ke sekolah dan content creator dengan tema budaya untuk mengenalkan kembali keindahan budaya Indonesia melalui kreativitas konten dan menyertakan elemen Ksatriya Mahardhika sebagai inspirasi nilai-nilai kepahlawanan dan keberanian.
Content Creator Program training: Pelatihan pembuatan konten selama satu bulan sebagai persiapan sayembara content creator Ksatriya Mahardhika 2024.
Roadshow: Memberikan pemahaman dan peningkatan kesadaran terhadap gim lokal, khususnya Lokapala. Menyelenggarakan sesi edukatif selama 2 hari yaitu tentang Industri Esport, Lokapala, Public Speaking, Event Organizing, dan Content Creator.
Talent Hunt: Berupa Tari Kreasi, Song Cover, dan Shoutcaster.
Turnamen Lokapala: Menggabungkan budaya dan e-sport, dirancang khusus untuk siswa SMP, SMA, dan SMK sebagai perwakilan sekolah. Dengan melibatkan 15 regional di Indonesia, turnamen ini tidak hanya mengejar keunggulan dalam permainan Lokapala, tetapi juga mendorong pemahaman dan apresiasi terhadap kekayaan budaya Nusantara.
Berikut adalah timeline acara Ksatriya Mahardhika 2024:
- Kick Off & Pra Roadshow: 08 Maret
- Content Creator Program training: 18 Maret - 5 April
- Roadshow: 22 April - 07 Mei
- Qualifier Regional & Talent Hunt: 08 - 21 Mei
- Content Creator competition: 22 April - 21 Mei
- Final Regional: 1 - 2 Juni
- Wild Card Lokapala Tournament: 5 - 6 Juni
- Top 16 Lokapala Tournament: 9 - 11 Juni
- Final Nasional: 15 - 16 Juni
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id