Kenali beragam bahan hijab. Foto: Pinterest
Kenali beragam bahan hijab. Foto: Pinterest

World Hijab Day

Mulai dari Hycon hingga Viscose, Kenali Beragam Bahan Hijab

Rona fashion
01 Februari 2015 12:28
medcom.id, Jakarta: Sebagai muslimah, memakai hijab sudah menjadi kewajiban. Berhijab artinya Anda sudah siap untuk menutup aurat sekaligus seluruh kepala, terkecuali wajah.
 
Memilih bahan-bahan yang pas untuk hijab Anda tentu sangat penting. Sebab kerudung yang akan Anda kenakan tak hanya di rumah tapi juga di luar rumah.
 
Agar nyaman dan pas saat memakai hijab, Anda harus pandai memilih bahan untuk hijab Anda. Berikut beberapa bahan-bahan hijab yang perlu Anda ketahui.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


1. Hycon
Hijab bahan hycon terasa lebih lembut dan lebih tebal. Jika dipegang, kain ini akan terasa dingin sehingga sangat nyaman digunakan. Selain digunakan sebagai kerudung, bahan seperti ini dapat digunakan sebagai dalaman rok atau puring.
 
2. Sifon
Bahan sifon berbahan dasar kapas, sutra dan serat sintesis. Jika dibandingkan dengan hycon, sifon mempunyai karakteristik lebih licin. Para hijabers banyak memilih menggunakan sifon lantaran kainnya yang tipis sehingga ringan di kepala. Bahan sifon dapat memberikan kesan elegan pada pemakainya sehingga cocok untuk dikenakan dalam acara formal maupun semi formal.
 
3. Jersey
Bahan jersey memiliki tekstur yang ringan dan lembut. Hijab dengan bahan ini sangat nyaman dipakai dan memberikan kesan jatuh ketika dikenakan. Ini juga sangat lazim digunakan pada iklim panas karena nyaman di kulit dan menyerap keringat.
 
4. Katun
Bahan katun terbuat dari murni 100 % kapas alami. Bahan jenis katun memiliki tesktur yang halus, dingin, nyaman, dan mampu menyerap keringat. Katun tidak mudah kusut, lentur dan berbulu. Kekurangan jenis bahan katun ini adalah agak sulit dibentuk sesuai keinginan karena bahannya yang agak kesat dan tebal.
 
5. Spandex atau lycra
Ciri-Ciri kain spandex yang paling menonjol adalah sifatnya yang lebih elastis. Bahan ini mampu menyerap keringat dengan cukup baik sehingga nyaman digunakan saat cuaca panas. Namun, bahan spandex akan mudah melar jika tak dicuci dengan benar.
 
6. Kashmir atau pashmina
Pashmina memiliki tekstur yang lentur sehingga mudah diatur saat dikreasikan. Keunikan dari bahan jenis kashmir adalah semakin sering dicuci akan semakin halus. Bahan ini tergolong mewah, kualitasnya pun sudah tak diragukan lagi.
 
7. Viscose
Bahan discose memiliki tekstur yang sedikit renyah dan tipis. Meski tipis, tekstur serat kainnya cenderung kaku sehingga sempurna untuk membuat siluate bervolume. Bahan ini bisa digunakan untuk rok maksi. (Ningtriasih)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(PRI)


social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif