Nah, tahukah sobat Medcom bahwa standar bentuk dan ukuran lapangan bulu yang dipakai di All England di awal abad ke-19 digunakan sampai sekarang. Tepatnya, ketika gelaran All England tahun 1901.
Sebelumnya, bentuk dan ukuran lapangan bulu tangkis bervariasi. Namun, umumnya menggunakan bentuk jam pasir yang merupakan bentuk lapangan bulu tangkis di ruang tamu Duke of Beaufort, di mana permainan ini pertama kali dimainkan.
Ukuran Lapangan Bulu Tangkis
1. Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Standar Internasional
Ukuran lapangan bulu tangkis standar internasional mengacu pada panduan dari Badminton World Federation (BWF) selaku organisasi induk bulu tangkis tingkat dunia. Berdasarkan panduan BWF ukuran lapangan bulu tangkis dibagi dua, yaitu partai tunggal (single) dan ganda (double).a. Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Single (Partai Tunggal)
- Panjang lapangan bulu tangkis: 13,40 m
- Lebar lapangan bulu tangkis: 5,18 m
- Jarak garis servis depan dari garis net adalah 1,98 m
- Jarak garis servis belakang yang digunakan untuk permainan ganda dari garis belakang lapangan: 0,76 m
- Jarak garis servis tengah dari garis samping lapangan: 3,05 m
- Jarak garis samping yang digunakan untuk permainan tunggal dari garis pinggir lapangan: 0,46 m
- Tinggi tiang net: 1,55 m
- Tinggi net: 1,52 m
b. Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Double (Partai Ganda)
- Panjang lapangan bulu tangkis: 13,40 m
- Lebar lapangan bulu tangkis: 6,1 m
- Jarak garis servis depan dari garis net adalah 1,98 m
- Jarak garis servis belakang yang digunakan untuk permainan ganda dari garis belakang lapangan: 0,76 m
- Jarak garis servis tengah dari garis samping lapangan: 3,05 m
- Jarak garis samping yang digunakan untuk permainan tunggal dari garis pinggir lapangan: 0,46 m
- Tinggi tiang net: 1,55 m
- Tinggi net: 1,52 m
2. Ukuran Lapangan Bulu Tangkis PBSI
Ukuran standar nasional lapangan bulu tangkis Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia yang (PBSI) sama dengan BWF, yakni 13,40 meter x lebar 6,10 meter.
(Standar ukuran lapangan bulu tangkis/badmintonweekly)
Selain ukuran lapangan perlu juga diketahui tentang garis lapangan yang biasanya berwarna putih atau warna yang mudah terlihat. Garis lapangan bulu tangkis ini terdiri dari garis samping dan garis belakang. Masing-masing memiliki dua garis, yakni garis luar dan garis dalam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id