Mendiktisaintek, Brian Yuliarto. Foto: Medcom/Ilham Pratama
Mendiktisaintek, Brian Yuliarto. Foto: Medcom/Ilham Pratama

Mendiktisaintek: Lolos SNBP Wajib Diambil, Tak Bisa Lagi Daftar SNBT dan Jalur Mandiri

Ilham Pratama Putra • 18 Maret 2025 18:18
Jakarta: Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto menegaskan, siswa yang lolos dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) wajib mengambil kesempatan tersebut.  Sebab, jalur SNBP merupakan jalur yang istimewa dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).
 
"Peserta yang diterima ini wajib mengambil kesempatan ini," kata Brian dalam Konferensi Pers Pengumuman SNBP 2025, Selasa 18 Maret 2025.
 
Menurutnya, peserta yang lolos SNBP sangat beruntung. Sebab, seleksinya berdasarkan prestasi sehingga siswa tak perlu menjalani tes.
 
Baca juga:  10 Provinsi dengan Peserta KIP Kuliah Terbanyak Lolos SNBP 2025, Cek Daftarnya

Pun, kata dia, siswa yang lolos SNBP tak akan bisa mengikuti SNBT ataupun jalur mandiri di PTN. Karena telah ada sinkronisasi data terkait hal tersebut.

"Tidak bisa mendaftar SNBT dan Jalur Mandiri. Jadi silahkan diambil kesempatan yang baik ini," tegasnya.
 
Adapun Hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 telah diumumkan. Sebanyak 173.028 siswa dinyatakan lulus SNBP tahun ini.
 
Lebih rinci, ratusan ribu siswa itu diterima pada PTN Akademik dan PTN Vokasi. Adapun total siswa diterima pada PTN Akademik sebanyak 150.547 siswa, dan diterima di PTN Vokasi sebanyak 22.481.
 
Pengumuman kelulusan SNBP 2025 dapat dilihat melalui https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id. Selain itu terdapat link mirror perguruan tinggi negeri yang juga memuat hasil pengumuman.

Berikut 40 link PTN Mirror:

  1. https://?snbp.ipb.ac.id
  2. https://?snbp.unair.ac.id
  3. https://?snbp.unnes.ac.id
  4. https://?snbp.untan.ac.id
  5. https://?snbp.untirta.ac.id
  6. https://?snbp.upnjatim.ac.id
  7. https://?snbp.its.ac.id
  8. https://?snbp.unej.ac.id
  9. https://?snbp.unhas.ac.id
  10. https://?snbp.uho.ac.id
  11. https://?snbp.unm.ac.id
  12. https://?snbp.uns.ac.id
  13. https://?snbp.unesa.ac.id
  14. https://?snbp.ung.ac.id?
  15. https://?snbp.ulm.ac.id
  16. https://?snbp.itb.ac.id
  17. https://?snbp.ugm.ac.id
  18. https://?snbp.unib.ac.id
  19. https://?snbp.unpad.ac.id
  20. https://?snbp.unp.ac.id
  21. https://?snbp.isbi.ac.id
  22. https://?snbp.unud.ac.id
  23. https://?snbp.unimal.ac.id
  24. https://?snbp.undiksha.ac.id
  25. https://??snbp.usk.ac.id
  26. https://?snbp.ut.ac.id
  27. https://?snbp.unimed.ac.id
  28. https://?snbp.undip.ac.id
  29. https://?snbp.uny.ac.id
  30. https://?snbp.utu.ac.id
  31. https://?snbp.upnvj.ac.id
  32. https://??snbp.aunja.ac.id
  33. https://?snbp.unand.ac.id
  34. https://?snbp.itk.ac.id
  35. https://?snbp.unram.ac.id
  36. https://snbp.unsri.ac.id
  37. https://snbp.unsika.ac.id
  38. https://snbp.usu.ac.id
  39. https://snbp.ui.ac.id
  40. https://snbp.unsrat.ac.id

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(CEU)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan