Cesar Meylan sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia. (Foto: Dok. PSSI)
Cesar Meylan sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia. (Foto: Dok. PSSI)

Mengenal Cesar Meylan, Ilmuwan yang Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia

Muhammad Syahrul Ramadhan • 13 Januari 2026 17:40
Jakarta: PSSI resmi resmi memperkenalkan Cesar Meylan sebagai asisten pelatih baru Timnas Indonesia. Meylan akan mendampingi pelatih kepala John Herdman dan fokus pada peningkatan kualitas fisik para pemain Skuad Garuda.

Mengenal Cesar Meylan

Cesar Meylan lahir di Lausanne, Swiss, tanggal 6 Juni 1980. Meylan sendiri tidak memiliki latar belakang sebagai pesepakbola profesional sama sekali. 
 
Meski begitu ia merupakan ilmuwan di bidang sport science. Tangan kanan John Herdman itu menyandang gelar Doktor (PhD) di bidang Strength & Conditioning dari AUT University, Selandia Baru.
 
Keahliannya meliputi pengelolaan beban latihan, pencegahan cedera, pemulihan, serta optimalisasi performa atlet agar mampu tampil konsisten di level kompetisi tertinggi. Kemampuannya sudah diakui dunia hingga dinobatkan sebagai Sport Scientist of the Year 2021, penghargaan bergengsi bagi tokoh yang memberi dampak signifikan dalam pengembangan performa atlet elite.

Meylan sendiri pertama kali  berkecimpung di dunia sepakbola pada saat dirinya ditunjuk sebagai pelatih fisik di Timnas Putri Selandia Baru di tahun 2010-2011. Saat itu lah awal perkenalannya dengan John Herdman. Beberapa waktu kemudian ia diangkat naik jabatan sebagai Direktur Performa Atlet Timnas Kanada di tahun 2018-2023.
 
Kerja sama keduanya telah terjalin lama, terutama saat mereka bersama-sama membangun fondasi sepak bola Kanada yang berujung pada keberhasilan menembus Piala Dunia. Kehadiran Meylan di Indonesia bukan sekadar mendampingi, melainkan sebagai "otak tambahan" yang memahami filosofi positional play dan intensitas tinggi yang diinginkan oleh Herdman.
 
Meylan dikenal sebagai pelatih yang sangat detail dalam hal teknis. Jika Herdman adalah sosok motivator ulung dan ahli strategi makro, maka Meylan adalah orang yang bertanggung jawab memastikan para pemain dalam kondisi prima untuk mengaplikasikan instruksi taktis di lapangan.
 
Kolaborasi keduanya akhirnya melahirkan sejumlah catatan sejarah, yaitu Timnas Putri Kanada yang berhasil meraih dua medali perunggu pada olimpiade 2012 dan 2016. Selain itu, mereka juga berhasil membawa Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia 2022.
 
Baca juga: Resmi Diperkenalkan, John Herdman Bersemangat jadi Pelatih Anyar Timnas Indonesia

 
Karier:
 
- Tim Nasional Sepak Bola Putri Selandia Baru (2010–2011)
- Tim Nasional Sepak Bola Putri Kanada – Kepala Performa Fisik (2011–2018)
- Tim Nasional Sepak Bola Putra Kanada (2018–2023)
- Toronto FC – Direktur Performa (2023–2025)
- Profesor Adjunct di University of British Columbia
 
Penghargaan Individu
- Ilmuwan Olahraga Terbaik Kanada (Canada Sport Scientist of the Year) 2021
 
Prestasi Tim
- Medali Emas Olimpiade Rio 2016 (Tim Putri)
- Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020
- 3 kali tampil di Piala Dunia FIFA Putri
- Juara Kualifikasi Piala Dunia Tim Nasional Putra Kanada 2022
 
(Fany Wirda Putri)

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(RUL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan