Kalian yang juga ingin menambah relasi, perlu memilih kampus yang banyak dipilih warga negara di dunia. Hal ini agar peluang bertemu orang dari berbagai negara makin lebar.
Nah, ada empat kampus tops dunia dengan mahasiswa internasional terbanyak. Berikut empat kampus tersebut:
1. Sydney University
Sydney University memiliki 25.532 mahasiswa internasional atau 38,2 persen dari total mahasiswanya. Selain itu, ada sekitar 380 ribu alumni yang berasal dari 170 negara berbeda, lho. Kampus ini cocok untuk menambah kenalan lintas negara dan memperluas jaringanmu.2. Oxford University
Jumlah mahasiswa asing di Oxford University mencapai 11.500 orang atau 43 persen dari total mahasiswanya. Kamu bakal dipertemukan dengan teman dari banyak negara.3. Columbia University
Kampus ini memiliki sekitar 11.269 mahasiswa internasional yang tercatat menimba ilmu di kampusnya. Mengutip informasi pada laman College Factual, total mahasiswa yang berkuliah di Columbia University mencapai 31.077 orang.4. Harvard University
Kampus top di Amerika Serikat ini merupakan salah satu universitas terbaik di dunia yang memiliki mahasiswa asing 7.274 orang. Menurut laporan yang dirilis College Factual, ada 50 negara yang mahasiswanya berkuliah di kampus ini.Nah itulah empat kampus top dunia dengan mahasiswa internasional terbanyak. Sobat Medcom ingin kuliah di salah satunya?
| Baca juga: 24 Universitas Luar Negeri yang Terletak di Kota Besar, Cocok Buat Extrovert dan City Person |
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id