Siswa JAC School Kelapa Gading. Foto: jacschool.com
Siswa JAC School Kelapa Gading. Foto: jacschool.com

10 Daftar SD Swasta di Jakarta Utara, Intip Uang Pangkal dan SPP-nya

Ilham Pratama Putra • 11 November 2025 18:03
Jakarta: Memilih SD yang tepat bukanlah hal yang mudah karena merupakan jenjang awal pendidikan bagi anak. Tahap pendidikan dasar tidak hanya menjadi fondasi kemampuan akademik, tetapi juga masa pembentukan karakter dan nilai moral yang akan terbawa hingga dewasa.
 
Di tengah pesatnya perkembangan wilayah Jakarta Utara, orang tua kini semakin selektif dalam memilih sekolah. Sekolah kekinian mesti mampu menyeimbangkan antara mutu pendidikan, lingkungan belajar yang aman, dan pembinaan karakter anak.
 
Jakarta Utara dikenal sebagai kawasan yang memiliki karakter unik dibandingkan dengan wilayah Jakarta lainnya. Dengan kombinasi area perumahan, kawasan industri, serta daerah pesisir, kebutuhan pendidikan di wilayah ini sangat beragam.

Banyak sekolah swasta yang hadir menawarkan sistem pendidikan yang menyesuaikan kebutuhan masyarakat urban. Mulai dari sekolah Islam terpadu, Katolik, Kristen, hingga sekolah bertaraf internasional yang menggunakan kurikulum global.
 
Keberagaman ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para orang tua yang mencari pendidikan terbaik bagi anak-anaknya. Sekolah swasta di Jakarta Utara juga berlomba menghadirkan fasilitas modern, tenaga pendidik berpengalaman, serta program pengembangan diri yang menyeluruh.
 
Beberapa sekolah menawarkan pembelajaran berbasis teknologi dan bilingual. Sementara itu, yang lain menonjol dalam pendidikan agama dan pembentukan karakter.
 
Dengan beragamnya pilihan tersebut, penting bagi orang tua untuk benar-benar memahami profil dan keunggulan tiap sekolah sebelum akhirnya mesti menentukan pilihan.
 
Proses memilih sekolah di Jakarta Utara biasanya dimulai jauh sebelum tahun ajaran baru. Banyak sekolah swasta membuka pendaftaran lebih awal, bahkan menerapkan tahap observasi, wawancara, hingga tes kesiapan belajar bagi calon siswa.
 
Langkah ini bertujuan memastikan kesesuaian antara metode pengajaran sekolah dan karakter anak. Oleh karena itu, persiapan matang dari sisi orang tua dan anak menjadi kunci dalam menghadapi proses seleksi tersebut.
 
Namun, di balik banyaknya pilihan sekolah swasta berkualitas, tantangan lain muncul dalam hal biaya dan jarak tempuh. Sejumlah sekolah unggulan di kawasan Kelapa Gading, Pluit, dan Sunter memiliki biaya pendidikan yang cukup tinggi, sebanding dengan fasilitas dan kualitas pembelajarannya.
 
Sementara itu, di kawasan lain seperti Tanjung Priok atau Koja, terdapat sekolah swasta dengan biaya lebih terjangkau namun tetap berfokus pada mutu pendidikan dan nilai-nilai religius. Kondisi ini membuat orang tua perlu menyesuaikan pilihan dengan kemampuan finansial serta kebutuhan anak.
 
Memilih sekolah swasta di Jakarta Utara bukan hanya soal gengsi atau reputasi semata, melainkan tentang menemukan tempat terbaik untuk tumbuh kembang anak secara utuh. Sekolah yang tepat akan membantu anak menemukan potensi terbaiknya, membangun rasa percaya diri, serta menanamkan nilai-nilai positif sejak dini.
   
Untuk membantu para orang tua menentukan pilihan, berikut ini daftar 10 SD swasta di Jakarta Utara yang dikenal memiliki reputasi baik dan menjadi rujukan bagi masyarakat sekitar. Yuk cek daftaranya di sini!

10 SD swasta di Jakarta Utara

1. JAC School Kelapa Gading

  1. Alamat: Jalan Pegangsaan Dua no 75, Kelapa Gading
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp500 ribu
  • Uang Pangkal: Rp24 juta
  • SPP: Rp2,2 juta

2. SD Kristen IPEKA Pluit

  1. Alamat: Jalan Pluit Timur Blok B, Penjaringan
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp300 ribu
  • Uang pangkal: Rp24 juta
  • SPP: Rp2,4 juta

3. SD Al Azhar Kelapa Gading

  1. Alamat: Jalan Boulevard Timur, Kelapa Gading
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp300 juta
  • Uang pangkal: Rp18 juta
  • SPP: Rp1,1 juta

4. SD Plus Hang Tuang 1

  1. Alamat: Jalan Gorontalo III Tanjung Priok
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp500 ribu
  • Uang pangkal: Rp5 juta
  • SPP: Rp400 ribu

5. SD Jubilee

  1. Alamat: Jalan Sunter Jaya I
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp1 juta
  • Uang pangkal: Rp35 juta
  • SPP: Rp2,5 juta

6. SD 6 BPK Penabur

  1. Alamat: Jalan Raya Kelapa Hybrida Kelapa Gading
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp300 ribu
  • Uang pangkal: Rp28 juta
  • SPP: Rp2,8 juta

7. Sekolah Pelangi Kasih

  1. Alamat: Jalan Pantai Indah Timur
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp200 ribu
  • Uang pangkal: Rp12 juta
  • SPP: Rp1,2 juta

8. SD IT Al Amanah

  1. Alamat: Jalan Sunter Karya Tanjung Priok
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp600  ribu
  • Uang pangkal: Rp3 juta
  • SPP: Rp425 ribu

9. SD Marie Joseph Kelapa Gading

  1. Alamat: Puspa Gading I Blok H2 Kelapa Gading
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp150 ribu
  • Uang pangkal: Rp20 juta
  • SPP: Rp1,8 juta

10. Gandhi Memorial Intercontinental School

  1. Alamat: Jalan HBR Motik Kelapa Gading
  2. Biaya pendidikan:
  • Formulir: Rp6 juta
  • Uang Pangkal: Rp50 juta
  • SPP: Rp9 juta. 
Itulah 10 SD swasta di Jakarta Utara beserta uang pangkal dan SPP-nya. Apakah ada incaran kamu?
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan