"Persyaratan standarnya ketika mengikuti proses seleksi pertama bukti lulus yang dibuktikan dengan ijazah," papar Sekretaris Direktorat Pendidikan dan Pengajaran UGM, Sigit Priyanta, dalam siaran Penerimaan mahasiswa baru Program Pascasarjana UGM Semester Genap 2023/2024 di YouTube UGM dikutip Rabu, 18 Oktober 2023.
Pendaftar juga mesti menyerahkan transkrip nilai hingga sertifikat akreditasi prodi lulusan. Kemudian, pendaftar dari kampus luar negeri mesti melakukan penyetaraan ijazah yang dikeluarkan Kemendikbudristek.
"Selanjutnya surat rekomendari setidaknya dari dua orang yang mengenal calon mahasiswa," sebut Sigit.
Sementara itu, calon mahasiswa yang masuk melalui jalur by research mesti menyerahkan proposal penelitian yang akan dikerjakan. Kemudian, calon mahasiswa yang mendaftar lewat sub jalur kerja sama mesti menyertakan surat izin belajar dari instansi asal.
"Yang memanfaatkan jalur kerja sama pastikan juga memiliki MoU kemitraan dengan UGM," kata Sigit.
Selanjutnya, pendaftar juga harus menyertakan sertifikat tes kemampuan bahasa Inggris. Sertifikat ini mesti dikeluarkan lembaga sertifikasi bahasa Inggris yang diakui.
Itulah syarat administrasi yang mesti dipenuhi pendaftar. Buat kalian yang mau masuk program pascasarjana UGM dapat melihat informasi lengkap dan mendaftar di laman https://um.ugm.ac.id/.
Baca juga: Seleksi Masuk Pascasarjana UGM Dibuka, Simak Informasinya |
Kuliah di kampus favorit dengan beasiswa full kini bukan lagi mimpi, karena ada 426 Beasiswa Full dari 21 Kampus yang tersebar di berbagai kota Indonesia. Info lebih lanjut klik, osc.medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id