Memantau prospek karier dan kebutuhan industri saat ini dan masa depan penting. Sebab, kamu perlu belajar adaptif mengikuti kebutuhan industri agar mampu memiliki karier cemerlang.
Terdapat beberapa jurusan kuliah yang memiliki peluang kerja bagus dengan potensi gaji tinggi. Yuk simak Sobat Medcom, berikut empat jurusan kuliah yang punya prospek kerja dengan potensi gaji tinggi dikutip dari akun Instagram @kobieducation:
1. Digital Business
Dunia bisnis saat ini sangat berkembang seiring majunya dunia digital. Untuk itu, banyak dibutuhkan kemampuan bidang bisnis digital untuk membantu perusahaan terus maju. Adapun kisaran gaji yang ditawarkan untuk menekuni di bidang ini, yaitu Rp10-35 juta per bulan.Bagi kamu yang tertarik dengan jurusan Digital Business, berikut rekomendasi kampusnya:
- Harvard Business School (HBS), Amerika Serikat
- University of Oxford, Inggris
- National University of Singapore (NUS), Singapura
2. Arsitektur
Jurusan ini memiliki prospek kerja cukup menjanjikan. Pasalnya, dunia Arsitektur tidak akan pernah mati dan kebutuhannya selalu ada. Selain itu, gaji seorang arsitek akan terus naik seiring jenjang karier hingga Rp50 juta per bulan.Bagi kamu yang tertarik dengan jurusan Arsitektur, berikut rekomendasi kampusnya:
- Swiss Federal Institute of Technology, Swiss
- Delft University of Technology, Belanda
- Cambridge University, Inggris
3. Data Science
Data Science adalah salah satu jurusan paling dibutuhkan di tengah perkembangan dunia data saat ini. Gaji yang ditawarkan bisa mencapai Rp15-40 juta per bulan.Bagi kamu yang tertarik dengan jurusan Data Science, berikut rekomendasi kampusnya:
- University of California, Amerika Serikat
- Carnegie Mellon University, Amerika Serikat
- Massachusetts Institute of Technology, Amerika Serikat
4. Teknik Perminyakan
Teknik Perminyakan merupakan salah satu jurusan yang dikenal memiliki potensi prospek kerja yang bagus bagi lulusannya. Meskipun jurusan ini lumayan sulit dipelajari, tetapi bekerja di sektor perminyakan bisa memiliki gaji hingga Rp40 juta per bulan.Bagi kamu yang tertarik dengan jurusan Teknik Perminyakan, berikut rekomendasi kampusnya:
- National University of Singapore (NUS), Singapura
- University of Texas at Austin, Amerika Serikat
- Technical University of Denmark, Denmark.
| Baca juga: 4 Peluang Kerja Menarik Buat Lulusan Kursus Komputer Jaringan |
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id