Ilustrasi Medcom.id
Ilustrasi Medcom.id

Link Download Template Portofolio SNBP dan SNBT 2025 untuk Prodi Olahraga dan Seni

Muhammad Syahrul Ramadhan • 30 Januari 2025 16:33
Jakarta: Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) telah merilis panduan dan template portfolio SNBP dan SNBT 2025. Portofolio ini wajib diunggah oleh siswa yang mendaftar program studi (prodi) olahraga dan seni.
 
Seluruh Calon Peserta yang akan memilih Program Studi Seni dan/atau Olahraga WAJIB untuk membuat dan mengunggah portofolio sesuai ketentuan di masing-masing program studi pilihan,” tulis akun Instagram SNPMB @snpmb_id seperti dikutip Medcom.id, Kamis, 30 Januari 2025.

11 Kelompok Portofolio


Terdapat 11 kelompok portofolio untuk bidang Seni dan Olahraga, yaitu:
  1. Portofolio Seni Rupa, Desain dan Kriya; untuk peserta yang memilih program studi Seni Rupa, Seni Murni, Pendidikan Seni Rupa, Kriya, Kriya Seni, Pendidikan Kriya, Desain Interior, Desain Komunikasi Visual, Desain Produk/Desain Produk Industri serta Program Diploma dalam bidang Seni Rupa, Desain dan Kriya (Batik, Kriya Logam, Kriya Kayu, dsb)
  2. Portofolio Tari; untuk peserta yang memilih program studi Tari, atau Pendidikan Tari
  3. Portofolio Musik; untuk peserta yang memilih program studi Musik, atau Pendidikan Musik
  4. Portofolio Seni Karawitan; untuk peserta yang memilih program studi Seni Karawitan atau Pendidikan Seni Karawitan.
  5. Portofolio Etnomusikologi; untuk peserta yang memilih program studi Etnomusikologi.
  6. Portofolio Teater; untuk peserta yang memilih program studi Teater
  7. Portofolio Fotografi; untuk peserta yang memilih program studi Fotografi
  8. Portofolio Film dan Televisi; untuk peserta yang memilih program studi Film dan Televisi
  9. Portofolio Seni Pedalangan; untuk peserta yang memilih progam studi Seni Pedalangan
  10. Portofolio SenDraTaSik; untuk peserta yang memilih program studi Sendratasik, Seni Pertunjukan, Pendidikan Sendratasik, atau Pendidikan Seni Pertunjukan.
  11. Portofolio Olahraga; untuk peserta yang memilih program studi Ilmu Keolahragaan, Pendidikan Jasmani, Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar, Kepelatihan Fisik Olahraga, D4 Kepelatihan Olahraga, atau Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Panduan Portofolio SNPMB 2025

Peserta wajib menggunakan template file dan dokumen yang disediakan, untuk kepentingan penilaian portofolio SNBP dan SNBT 2025. Apabila peserta tidak menggunakan template file dan dokumen yang disediakan, dokumen portofolio yang bersangkutan dapat didiskualifikasi dalam proses penilaian.
 
Peserta wajib mengunggah 1 jenis portofolio sesuai ketentuan program studi/jurusan di PTN pilihannya. Jika peserta memilih 2 program studi/jurusan yang berbeda dalam bidang Seni dan Olahraga, maka peserta wajib mengunggah 1 jenis portofolio untuk setiap pilihan prodi/jurusan sesuai dengan ketentuan kelompok portofolio yang tercantum.

Contoh:
Peserta memilih prodi/jurusan olahraga (pilihan 1) dan film-televisi (pilihan 2), maka peserta wajib mengunggah 2 (dua) jenis portofolio berbeda yaitu portofolio Olahraga (untuk pilihan 1) DAN portofolio film-televisi (untuk pilihan 2)

Link Download Template Portfolio SNBP dan SNBT 2025


Calon peserta bisa mengunduh template portfolio di laman resmi SNPMB https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/. Atau bisa langsung klik di sini.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RUL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan