Logo Hari Pahlawan 2025.
Logo Hari Pahlawan 2025.

Twibbon Hari Pahlawan 2025 Beserta Link dan Cara Pakainya, Yuk Ramaikan di Medsos!

Citra Larasati • 09 November 2025 19:44
Jakarta: Hari Pahlawan diperingati tiap tanggal 10 November yang tahun ini jatuh pada hari Senin.  Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan Hari Pahlawan salah satunya dengan memakai twibbon dan mengunggahnya di media sosial.
 
Twibbon adalah sebuah platform online yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan frame atau desain khusus pada foto. Menyambut  Pada Hari Pahlawan, kamu bisa mengunggah foto dengan frame khusus Hari Pahlawan 2025.

Tema Hari Pahlawan 2025

Dalam frame, terdapat tema Hari Pahlawan 2025, yakni 'Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan'.
 
Dilansir dari laman KPU Mamberamo Tengah, tema ini menjadi panduan dan identitas dalam peringatan nasional tahun 2025. Tahun ini tepat setelah 80 tahun peristiwa heroik 10 November 1945, peringatan ini mengusung tema dengan nuansa semangat dan pesan mendalam tentang teladan para pahlawan yang berjuang dan relevan dalam gerak laju perkembangan zaman.

Logo Hari Pahlawan 2025

Frame juga menampilkan logo Hari Pahlawan 2025. Logo ini menggambarkan seorang sosok yang bergerak maju sambil membawa bendera merah putih yang berkibar dengan gerakan dinamis dan penuh semangat.

Desain yang mencerminkan gerakan visual tersebut adalah perlambangan tekad, keberanian dan menuju masa depan Indonesia. Logo ini menampilkan kelanjutan semangat perjuangan para pahlawan yang terus berkobar dalam diri generasi bangsa.
 
Filosofi penggunaan warna merah dan biru sebagai identitas dalam logo Hari Pahlawan 2025. Merah bermakna sebagai semangat, keberanian dan tekad yang kuat untuk meneladani pahlawan dalam membawa bangsa ke masa depan. Sementara, biru sebagai wujud ketulusan, optimisme dan komitmen mewujudkan kejayaan bangsa Indonesia.
 
Logo ini menyiratkan pesan perjuangan tidak boleh berhenti, zaman akan berubah dan tantangan serta ancaman terjadi dalam bentuk yang berbeda. Semangat "Terus Bergerak" merupakan motivasi bagi segenap elemen bangsa untuk terus melakukan inovasi, pengembangan potensi dan perbaikan dalam pengelolaan negara.
 
Buat kamu yang mau ikutan pakai twibbon Hari Pahlawan 2025, berikut link dan cara downloadnya 
 
Pertama-tama kamu harus mengunjungi laman khusus yang telah dibuat pemerintah untuk membuat twibbon. Link twibbon Hari Pahlawan 2025 bisa diakses melalui link berikut: https://www.twibbonize.com/haripahlawansci25. 
 
Setelah masuk, kamu dapat langsung memilih foto yang kamu inginkan untuk dipakai. Setelah itu, kamu bisa langsung mendownloadnya dengan menge-klik, Download. Selain itu, kamu juga bisa mengeklik 20 Link di bawah ini untuk mendapatkan beragam pilihan Twibbon Hari Pahlawan 2025. 

20 Link Twibbon Hari Pahlawan 2025

1. Twibbon Hari Pahlawan 2025
2. Twibbon Hari Pahlawan 2025
3. Twibbon Hari Pahlawan 2025
4. Twibbon Hari Pahlawan 2025
5. Twibbon Hari Pahlawan 2025
6. Twibbon Hari Pahlawan 2025
7. Twibbon Hari Pahlawan 2025
8. Twibbon Hari Pahlawan 2025
9. Twibbon Hari Pahlawan 2025
10. Twibbon Hari Pahlawan 2025
11. Twibbon Hari Pahlawan 2025
12. Twibbon Hari Pahlawan 2025
13. Twibbon Hari Pahlawan 2025
14. Twibbon Hari Pahlawan 2025
15. Twibbon Hari Pahlawan 2025
16. Twibbon Hari Pahlawan 2025
17. Twibbon Hari Pahlawan 2025
18. Twibbon Hari Pahlawan 2025
19. Twibbon Hari Pahlawan 2025
20. Twibbon Hari Pahlawan 2025
 

Cara Menggunakan Twibbon

  1. Klik salah satu link di atas
  2. Unggah foto dengan klik pilih foto, atur foto (crop)/ geser foto agar pas dengan frame yang disediakan. Jika posisi terbalik bisa gunakan fitur putar yang tersedia.
  3. Setelah foto dirasa pas, pilih unduh/download.
  4. Tunggu hingga proses unduh selesai.
  5. Unggah Twibbon tadi ke akun media sosial, baik status Whatsapp, Twitter maupun Instagram.

Foto kamu sudah tersimpan dan siap kamu bagikan. Yuk bagikan fotomu dengan twibbon Hari Pahlawan 2025.
 
(Bramcov Stivens Situmeang)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(CEU)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan