Pendaftaran beasiswa. Foto: MTVN Khairunnisa Putri M
Pendaftaran beasiswa. Foto: MTVN Khairunnisa Putri M

Pendaftaran Beasiswa S1-S3 IsDB Dibuka, Simak Info Lengkapnya

Renatha Swasty • 01 Januari 2026 20:03
Jakarta: Kabar gembira untuk Sobat Medcom, Islamic Development Bank (IsDB) membuka pendaftaran program beasiswa untuk Tahun Akademik 2026–2027. Program ini mencakup empat jenis beasiswa, mulai dari jenjang Sarjana (S1) hingga Doktoral (S3) yang ditujukan untuk mendukung pelajar dan peneliti muslim dari negara anggota maupun komunitas Muslim di negara non-anggota.
 
Program beasiswa ini bertujuan untuk mendukung para pelajar dan peneliti berbakat dari negara anggota IsDB maupun komunitas muslim di negara non-anggota agar dapat menempuh pendidikan tinggi dan mengembangkan pengetahuan yang berkontribusi pada peningkatan sumber daya manusia serta pembangunan berkelanjutan di negara masing-masing.
 
Untuk Scholarship Program for Muslim Communities in Non-Member Countries, negara-negara yang berhak mendaftar pada tahun 2025–2026 adalah Australia, Kamboja, Kroasia, Ethiopia, Fiji, Ghana, India, Kenya, Liberia, Makedonia, Madagaskar, Mauritius, Myanmar, Namibia, Nepal, Belanda, Republik Kongo, Rusia, Rwanda, Singapura, Afrika Selatan, Sri Lanka, Tanzania, Thailand, Filipina, Trinidad dan Tobago, Vietnam, serta Zambia.

4 jenis program Beasiswa IsDB

Berikut empat jenis program beasiswa yang tersedia:

1. Scholarship Programme for Muslim Communities in Non-Member Countries (SPMC)

IsDB memulai program ini pada 1983 dengan tujuan mendukung mahasiswa Muslim di negara non-anggota untuk menempuh studi sarjana. Bidang yang ditawarkan seperti, kedokteran, teknik, ilmu komputer, dan pertanian.
   

2. IsDB-ISFD Scholarship Programme untuk Sarjana & Diploma Teknis LDMCs

Program ini khusus untuk mahasiswa dari negara anggota paling kurang berkembang (LDMCs). Beasiswa mencakup studi sarjana dan diploma teknis di bidang kedokteran, teknik, ilmu komputer, pertanian, dan bidang terkait. Tujuan program ini adalah mengurangi kemiskinan lewat pengembangan sumber daya manusia.

3. Merit Scholarship Programme

Program ini ditujukan untuk studi doktoral dan post-doktoral yang berfokus pada riset dan pengembangan ilmu pengetahuan serta teknologi terapan. Cocok bagi kamu yang ingin memperkuat kemampuan riset dan teknologi di negara masing-masing.

4. Master of Science Scholarship Programme (M.Sc.)

Program ini dimulai pada tahun 1998 sebagai pendamping Merit Scholarship, khusus untuk negara anggota LDMCs. Tujuannya adalah meningkatkan kapasitas manusia di bidang sains dan teknologi lewat pendidikan magister.

Bagi kamu yang tertarik mengikuti program beasiswa IsDB, informasi lengkap mengenai masing-masing jenis beasiswa bisa diakses langsung di laman resmi IsDB.
 
Pendaftaran secara online melalui tautan https://isdb.org/scholarships, sehingga kamu bisa mengecek persyaratan, bidang studi, serta manfaat yang ditawarkan setiap program dengan mudah. Pastikan semua berkas dan dokumen pendukung telah disiapkan dengan lengkap, karena batas akhir pendaftaran adalah 31 Januari 2026.
 
Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menempuh pendidikan tinggi dan mengembangkan kemampuan kamu. Semoga berhasil, Sobat Medcom! (Syifa Putri Aulia)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan