“Alhamdulillah, setelah dilakukan proses rekapitulasi, total ada 80 siswa kami yang lolos seleksi SNBP 2023,” kata Kepala MAN 2 Kota Malang, Syamsudin, dikutip dari laman kemenag.go.id, Jumat, 31 Maret 2023.
Syamsudin menyebut 16 di antaranya masuk di Fakultas Kedokteran, baik kedokteran umum, kedokteran gigi, dan kedokteran hewan. Sementara itu, lainnya masuk di Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian, Sekolah Teknik Elektro dan Informatika, Sains Aktuaria, Statistika, Taknik Industri, Teknik Informatika, Teknik Kimia, Ilmu Gizi, Sastra Inggris, Teknologi Pangan, Psikologi, Perpajakan, Ilmu Hukum, dan lainnya.
Mereka diterima di 10 PTN, yaitu:
- Universitas Airlangga 2 siswa
- Universitas Padjajaran 3 siswa
- Universitas Sebelas Maret 4 siswa
- Universitas Jember 5 siswa
- Universitas Brawijaya 42 siswa
- Institut Teknologi Bandung 4 siswa
- Institut Teknologi Sepuluh November 15 siswa
- Universitas Indonesia 2 siswa
- Universitas Negeri Malang 2 siswa
- Universitas Negeri Surabaya 1 siswa.
“Alhamdulillah di luar 80 siswa ini, tahun ini ada juga enam siswa lainnya yang lolos Beasiswa Indonesia Maju Luar Negeri dari LPDP. Bahkan, di antara mereka ada yang sudah diterima di enam kampus dan lima kampus di luar negeri,” beber dia.
| Baca juga: 20 Prodi Paling Ketat di SNBP 2023 |
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id