Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek, Nunuk Suryani. DOK YouTube Ditjen GTK Kemdikbud
Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek, Nunuk Suryani. DOK YouTube Ditjen GTK Kemdikbud

44 Ribu Lebih Sekolah Belum Memiliki Kepala Sekolah Definitif

Ilham Pratama Putra • 20 Juli 2023 16:46
Jakarta: Pemenuhan kepala sekolah definitif masih menjadi pekerjaan rumah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Saat ini masih banyak kepala sekolah berstatus sebagai pelaksana tugas (Plt).
 
"Tantangan untuk pengisian kepala sekolah di kurang lebih di 44 ribu lebih satuan pendidikan. Hal ini dikarenakan satuan pendidikan itu diisi oleh plt kepala sekolah," ungkap Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek, Nunuk Suryani, dalam peluncuran Sistem Pengangkatan Kepala Sekolah di siaran YouTube Ditjen GTK, Kamis, 20 Juli 2023.
 
Beruntung, kata Nunuk, saat ini banyak potensi kepala sekolah yang bisa diangkat definitif. Sebab, saat ini ada program Guru Penggerak yang mempersiapkan guru menjadi pemimpin berkualitas.

"Saat ini, ada 22 ribu guru penggerak yang punya sertifikat calon kepala sekolah yang berpotensi diangkat," beber dia.
 
Nunuk menyebut 31.928 guru telah lulus dari tujuh angkatan program Guru Penggerak. Guru-guru itu kini memiliki potensi menjadi kepala sekolah.
 
Tecatat, sudah banyak pula lulusan Guru Penggerak yang menjadi kepala sekolah. Jumlahnya menembus lima ribu orang.
 
"5.262 di antara lulusan Guru Penggerak itu telah diangkat sebagai kepala sekolah," beber Nunuk.
 
Baca juga: Sistem Pengangkatan Kepala Sekolah Terbaru Akan Terintegrasi PMM 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan