Belum lagi, banyak universitas top dunia tersedia di dua negara itu. Nah, buat kamu yang masih bimbing, antara Amerika Serikat dan Inggris, jangan khawatir.
Dalam artikel ini bakal dibahas perbandingan kuliah di Amerika Serikat dan Inggris yang bisa jadi pertimbangan kamu sebelum memutuskan. Berikut perbandingan kuliah di Amerika Serikat dan Inggris dikutip dari akun Instagram @hotcourses_id:
Perbandingan kuliah di Amerika Serikat dan Inggris
1. Kehidupan Kampus
- Amerika: Kampus sering mempunyai akomodasi, tempat belajar, restoran, area sosial, dan banyak lagi. Kadang-kadang, lokasi kampus juga lebih terintegrasi dengan kota atau desa sekitarya.
- Inggris: Situasinya lebih fokus pada kegiatan belajar. Kampus di sini biasanya digunakan sebagai tempat kuliah dan seminar dan kamu bisa menggunakan kampus sebagai pusat utama buat belajar dan penelitian.
2. Akomodasi
- Amerika: Kebanyakan mahasiswa yang kuliah di Amerika Serikat kemungkinan besar dapat memilih untuk tinggal di kampus
- Inggris: Pada tahun pertama kuliah, umumnya mahasiswa tinggal di asrama kampus. Setelah itu, mahasiswa perlu mencari tempat tinggal alternatif untuk sisa tahun kuliah mereka.
3. Kegiatan di luar kampus
- Amerika: Karena ukuran geografis Amerika Serikat yang besar, berkeliling memberikan kesempatan untuk mengalami berbagai pengalaman.
- Inggris: Di Inggris tidak memiliki variasi yang sama dalam hal lanskap dan cuaca, tetapi memiliki banyak atraksi budaya.
4. Bekerja saat kuliah
- Amerika: Siapa pun dengan visa pelajar bisa bekerja hingga 20 jam seminggu selama semester. Jumlah ini dapat ditingkatkan menjadi 40 jam antara semester dan selama musim panas.
- Inggris: Inggris memiliki aturan visa pelajar yang serupa mengenai jam kerja, yaitu 20 jam seminggu selama masa perkuliahan dan 40 jam seminggu di luar masa itu.
Nah, itulah perbandingan kuliah di Amerika Serikat dan Inggris. Kamu yang masih binggung, semoga informasi ini membantu kamu mengambil keputusan yaa.
Baca juga: Tinggalkan ITB, Zara Anak Ridwan Kamil Kejar Mimpi Kuliah di Newcastle University |
Kuliah di kampus favorit dengan beasiswa full kini bukan lagi mimpi, karena ada 426 Beasiswa Full dari 21 Kampus yang tersebar di berbagai kota Indonesia. Info lebih lanjut klik, osc.medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id