Ilustrasi dokter. DOK Freepik
Ilustrasi dokter. DOK Freepik

Ini 7 Profesi Paling Dicari di Jerman Tahun 2024

Renatha Swasty • 10 Juni 2024 13:43
Jakarta: Jerman sedang membutuhkan banyak tenaga kerja, baik tenaga kerja domestik maupun tenaga kerja asing. Itu lantaran Jerman saat ini sedang dilanda masalah kekurangan tenaga kerja.
 
Dilansir dari DW, pada 2024, Jerman membutuhkan ribuan tenaga kerja untuk mengisi kebutuhan tenaga kerja dalam negeri. Nah, ada beberapa profesi paling dicari di Jerman pada 2024.
 
Profesi-profesi ini sangat dibutuhkan guna memenuhi permintaan tenaga kerja domestik. Berikut ini tujuh profesi paling dicari di Jerman pada 2024 dikutip dari laman schoters.com:

7 profesi paling dicari di Jerman

1. Insinyur metalurgi

Insinyur metalurgi merupakan seorang profesional yang bertugas menganalisis dan mengolah bahan-bahan mineral menjadi barang setengah jadi atau barang jadi. Profesi ini biasanya banyak ditemui di industri pertambangan atau industri mineral.

2. Insinyur elektro

Insinyur elektro merupakan seorang profesional yang bertugas menganalisis, merawat, dan merancang sistem kelistrikan. Profesi ini biasanya banyak ditemui di perusahaan listrik, perusahaan teknologi, dan perusahaan elektronik.

3. Dokter

Selain insinyur metalurgi dan insinyur elektro, dokter juga menjadi profesi paling dicari di Jerman pada 2024. Sebab, Jerman kini sedang mengalami kekurangan dokter yang cukup banyak.
 
Dilansir dari Euro News, hal tersebut lantaran dokter di Jerman banyak yang sudah memasuki masa pensiun. Tercatat, saat ini, ada 80 ribu dokter yang sudah berumur lebih dari 60 tahun sehingga mereka akan segera pensiun.

4. Perawat rumah sakit

Perawat rumah sakit juga menjadi salah satu profesi yang saat ini paling dicari di Jerman. Sebab, Jerman saat ini sedang mengalami kekurangan sekitar 150 ribu perawat rumah sakit.

Dilansir dari laman Deutschland, Jerman pada 2024 membutuhkan sekitar 150 ribu lebih perawat rumah sakit untuk memenuhi kebutuhan di rumah sakit terdekat.

5. Perawat lanjut usia

Perawat lansia juga menjadi salah satu profesi yang saat ini paling dicari di Jerman. Perlu diketahui, perawat lansia berbeda dengan perawat rumah sakit.
 
Perawat rumah sakit bertugas di rumah sakit untuk merawat pasien dari berbagai kalangan. Sementara itu, perawat lansia bertugas di panti jompo untuk merawat orang-orang lanjut usia.

6. Programmer

Programmer merupakan seorang yang bertugas untuk membuat pemrograman komputer untuk berbagai kebutuhan, seperti pembuatan website, aplikasi, gim, dan lain sebagainya.
 
Programmer juga menjadi salah satu profesi paling dicari di Jerman pada 2024 mengingat industri teknologi di Jerman kini sedang berkembang pesat.

7. Chef

Chef juga termasuk salah satu profesi paling dicari di Jerman pada 2024. Profesi chef sangat dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan hotel berbintang yang tersebar di kota-kota besar di Jerman.

Cara kerja di Jerman

Kamu yang ingin bekerja di Jerman bisa mengikuti program Ausbildung. Ausbildung merupakan program pendidikan dan pelatihan vokasi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Jerman.
 
Program  ini berdurasi selama 2,5 sampai 3 tahun. Setelah dinyatakan lulus, kamu bisa melamar pekerjaan di perusahaan-perusahaan di Jerman atau melamar di perusahaan-perusahaan di Indonesia.
 
Untuk mengikuti program Ausbildung ada beberapa persyaratan harus dipenuhi, yakni:
  1. Sertifikat kompetensi bahasa Jerman B1 atau B2 dari Goethe Institute
  2. Motivation letter yang ditulis dengan bahasa Jerman
  3. CV yang ditulis dengan bahasa Jerman
  4. Surat lamaran yang ditulis dalam bahasa Jerman
  5. Ijazah pendidikan terakhir dan transkrip nilai yang diterjemahkan ke dalam bahasa Jerman oleh penerjemah tersumpah.
Itulah tujuh profesi paling dicari di Jerman pada 2024. Sobat Medcom tertarik kerja di Jerman?
 
Baca juga: Intip 8 Fakta Kerja di Jerman: Upah Minimum Tinggi hingga Jam Kerja Fleksibel

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan