Pendaftaran PPPK Kementerian HAM. Foto: MTVN/Khairunnisa Putri M
Pendaftaran PPPK Kementerian HAM. Foto: MTVN/Khairunnisa Putri M

Rekrutmen PPPK Kementerian HAM Dibuka, Ini Formasi, Syarat, dan Cara Daftarnya

Renatha Swasty • 08 Januari 2026 11:01
Jakarta: Kementerian Hak Asasi Manusia (KemenHAM) Republik Indonesia resmi membuka kesempatan bagi warga negara Indonesia (WNI) untuk bergabung sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2025 berdasarkan pengumuman resmi Nomor SEK-1140.KP.02.01 Tahun 2025. Total alokasi kebutuhan PPPK Kementerian HAM yang dibuka mencapai 500 formasi.
 
Melansir laman resmi Kementerian HAM, pendaftaran seleksi dibuka secara daring mulai 7 Januari hingga 23 Januari 2026. Kementerian HAM membuka lima jenis jabatan yang tersebar di Unit Pusat dan Kantor Wilayah, dengan rincian sebagai berikut:

Formasi PPPK Kementerian HAM

  1. Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama: 242 formasi
  2. Perencana Ahli Pertama: 82 formasi
  3. Apoteker Ahli Pertama: 2 formasi (Penempatan Unit Pusat/Sekjen)
  4. Penata Layanan Operasional: 108 formasi
  5. Pengelola Layanan Operasional: 66 formasi

Syarat pendaftaran

Bagi pelamar yang berminat, terdapat sejumlah persyaratan umum dan khusus yang wajib dipenuhi, antara lain:
  1. Usia: Paling rendah 20 tahun dan paling tinggi 40 tahun saat mendaftar
  2. Pengalaman kerja: Wajib memiliki pengalaman kerja minimal 2 (dua) tahun yang relevan dengan jabatan yang dilamar
  3. Pendidikan: Memiliki ijazah sesuai persyaratan jabatan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75
  4. Catatan hukum: Tidak pernah dipidana penjara 2 tahun atau lebih dan tidak pernah diberhentikan tidak hormat sebagai pegawai
  5. Kesehatan: Sehat jasmani dan rohani, serta bebas narkoba (surat keterangan wajib diserahkan setelah lulus seleksi)
Khusus pelamar jabatan Apoteker, wajib melampirkan Surat Tanda Registrasi Apoteker (STRA) yang masih berlaku.
   

Jadwal penting seleksi

  1. Pendaftaran Seleksi: 7 s.d. 23 Januari 2026
  2. Seleksi Administrasi: 8 s.d. 29 Januari 2026
  3. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Januari 2026
  4. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi (CAT): 11 s.d. 17 Februari 2026
  5. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Tambahan (Tes Tertulis): 27 s.d. 31 Maret 2026
  6. Pengumuman Hasil Akhir: 11 April 2026

Cara mendaftar

Pendaftaran dilakukan melalui portal resmi https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Pelamar wajib mengunggah dokumen persyaratan, termasuk surat lamaran dan surat pernyataan yang formatnya dapat diunduh di laman https://kemenham.go.id.
 
Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya. Kemen HAM menegaskan kelulusan adalah prestasi pelamar sendiri dan tidak bertanggung  jawab atas pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan. (Sultan Rafly Dharmawan)


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan