Suasana jalan tol Jakarta-Cikampek. Jasa Marga
Suasana jalan tol Jakarta-Cikampek. Jasa Marga

Mudik Makin Mudah, Ini Cara Cek Tarif Tol via Google Maps

Muhammad Syahrul Ramadhan • 20 Maret 2025 16:27
Jakarta: Google Maps menjadi salah satu aplikasi yang ramai digunakan saat mudik lebaran. Selain untuk navigasi, aplikasi ini juga bisa dipakai untuk mengecek tarif tol. 
 
Cek tarif tol sebelum mudik sangat berguna agar kamu mempersiapkan saldo tol sesuai kebutuhan perjalanan hingga tiba di kampung halaman dengan lancar. Seperti diketahui pembayaran di gerbang tol menggunakan sistem non-tunai, yakni memakai uang elektronik yang sudah diisi saldo. 
 
Salah satu cara termudah untuk mengecek tarif tol bisa dilakukan via aplikasi Google Maps yang pastinya sudah dimiliki semua pengguna smartphone. 

Cara Cek Tarif Tol via Google Maps


Berikut cara mengecek tarif tol melalui fitur Google Maps:
  1. Buka aplikasi Google Maps.
  2. Ketuk ikon profil untuk masuk ke menu.
  3. Pilih menu setelan.
  4. Gulirkan ke bawah hingga muncul opsi “Lihat tarif kartu tol”.
  5. Ketuk untuk mengaktifkan.
  6. Setelah itu kembali halaman utama dan masukkan rute keberangkatan dan tujuan
  7. Kemudian ketuk rute, pilih mode mobil dan pilih jalur tol.
  8. Nantinya akan muncul tarif tol dari rute yang akan kamu lalui untuk mudik

Setelah mengetahui cara cek tarif tol via Google Maps yang tidak kalah penting kamu juga tahu cara mengisi saldo e-toll. Berikut ini cara mengisinya. 

Cara Top Up Saldo E-Toll

1. Cara Isi Saldo e-Toll via Bank Mandiri
 
Buka aplikasi Livin’ by Mandiri lalu login
Pilih “e-money”
Pilih “Lihat/Perbarui Saldo”
Tempelkan kartu e-toll di belakang HP
Setelah kartu terbaca lakukan top up atau pengisian saldo lalu pilih nominal yang ingin diisi.
Masukkan PIN, lalu tunggu sampai notifikasi transaksi berhasil.
 
2.Cara Isi Saldo kartu tol Bank BRI
 
Buka Aplikasi BRI Mobile
Pilih menu Internet Banking BRI
Masukkan ID Pengguna dan kata sandi
Pilih menu Pembelian
Pilih menu Top Up
Pilih nomor Akun
Masukkan saldo yang ingin di Top Up
Masukkan sandi
Tempelkan kartu e-toll di bagian belakang HP
Saldo otomatis bertambah
 
Baca juga: Persiapan Mudik Lebaran 2025, Ini Daftar Tarif Tol Trans Jawa


3. Cara Isi Saldo kartu tol Bank BCA
 
Buka aplikasi BCA mobile
Login lalu pilih menu Flazz BCA.
Letakkan kartu di sisi belakang ponsel.
Pilih top up Flazz BCA.
Isi nominal top up.
Masukkan PIN m-banking BCA.
Letakkan ulang kartu di sisi belakang ponsel.
Notifikasi berhasil akan muncul jika saldo sudah terisi
 
4. Cara Isi Saldo kartu tol Bank BNI
 
Login ke BNI Mobile Banking
Pilih menu Pembelian/Pembayaran
Pilih menu TapCash
Pilih nominal Top Up
Kemudian masukkan 16 digit No.TapCash
Masukkan password transaksi
Mendapat konfirmasi berhasil
Segera lakukan Update Balance
 
Top Up di Minimarket dan Loket Pembayaran
 
Selain melalui aplikasi dan ATM, saldo e-Toll Mandiri juga bisa diisi di minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, loket pembayaran, atau kantor cabang Bank Mandiri. Kamu hanya perlu menyerahkan kartu e-Toll Mandiri dan menyebutkan nominal saldo yang diinginkan. Petugas kasir akan melakukan pengisian dan saldo akan langsung masuk ke kartu.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RUL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan