Rawat ban serep secara berkala agar tidak menyusahkan di perjalanan. Wired
Rawat ban serep secara berkala agar tidak menyusahkan di perjalanan. Wired

Tips Knowledge

Perlakukan Ban Cadangan Seperti Ban Utama

M. Bagus Rachmanto • 02 Maret 2020 18:16
Jakarta: Pabrikan telah menyediakan ban serep sebagai kelengkapan mobil yang wajib ada. Komponen ini sebaiknya mendapat perhatian dan diperlakukan dengan baik. Tentunya agar tidak menyusahkan saat ban kempes atau bocor.
 
Lantaran jarang digunakan banyak yang melupakan dan tidak menganggap penting ban serep atau ban cadangan, padahal komponen ini merupakan kelengkapan mobil yang wajib ada. Meskipun memiliki julukan ban serep/cadangan bukan berarti Anda harus memperlakukannya berbeda.
 
"Selalu bersihkan ban serep. Terutama ban serep yang terletak di kolong/bawah mobil. Dengan begitu, ban sudah siap pakai dan dalam kondisi bersih jika Anda membutuhkannya," saran Mus Mulyadi, Kepala Bengkel Autopit saat berbincang dengan Medcom.id di Jakarta, beberapa waktu lalu.
 
Lebih lanjut Mus mengatakan, agar memeriksa tekanan angin ban serep minimal sebulan sekali. Hal itu bertujuan agar memperpanjang usia ban.
 
Gunakan ukuran tekanan angin yang dianjurkan pabrikan. Angkanya tertera di bagian dalam pintu depan sebelah kanan. Ukuran angin yang dianjurkan pabrikan telah melalui riset dan pengujian.
 
Ban serep yang kurang angin biasanya sering timbul lekukan di bagian dinding. Selin itu ban serep yang memiliki ukuran sama harus ikut dirotasi seperti ke empat ban lainnya.
 
Dengan catatan, ban serep yang baru dipakai harus ditempatkan di bagian depan sebelah kanan. Hal itu dimaksudkan untuk menjaga tingkat keausan ban secara merata. 

Selamat mencoba…
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan