Milan: Ambisi Honda untuk meraih titel juara di ajang balap reli lintas negara, memang selalu tinggi. Namun tantangan yang hadir setiap tahun berbeda dengan tahun sebelumnya. Dari sisi teknologi motor dan performa, Honda tahun ini membawa unit terbaru mereka untuk motor reli, yaitu CRF450L Rally Concept di EICMA (Milan Motorcycle Show).
Sayangnya Honda tak menyebut detail tentang motor ini. Bahkan mereka cenderung diam dan tak ingin umbar banyak hal kecuali penampakan luar motor itu saja di ajang pameran motor tahunan di Italia itu.
Visordown meyakini, bahwa CRF450L Rally Concept ini kemungkinan besar bakal digunakan tim balap reli lintas negara Honda di Dakar Rally 2019 nanti. Mengingat setiap tahun produsen motor-motor yang ikut serta di sana, melakukan penyegaran produk. Apalagi saat ini sudah memasuki satu setengah bulan sebelum pelaksanaan event berlangsung.
Fans yang hadir di sana pun mengaku optimis bahwa motor tersebut bakal segera masuk lini produksi untuk ajang balap Dakar Rally 2019 nanti. Kini tinggal menunggu waktu yang tepat untuk peluncuran resminya.
Dari data yang dibocorkan web khusus kendaraan roda dua berbasis di Inggris itu, bahwa motor ini bakal dipersenjatai mesin berkapasitas murni sebesar 449 cc silinder tunggal Uni Cam berpendingin cairan yang melahirkan tenaga sebesar 25 tenaga kuda.
Lantaran mengusung spesifikasi motor rally, tak salah jika sistem navigasi yang diletakkan tepat di atas speedometer dan di belakang visor, jadi daya tariknya. Bodinya dibalut dengan material carbon fibre dan dilengkapi dengan dua tangki bahan bakar yang cukup mencolok lubang pengisiannya.
Semakin menjelaskan bahwa motor ini siap diluncurkan untuk Dakar Rally 2018 yang akan berputar-putar di Peru saja, di sistem navigasi sepertinya akan menggunakan road book dari layar TFT. Jadi bukan road book versi manual yang digunakan selama ini. Namun tentunya ini butuh persetujuan dari penyelenggara balap tersebut. Mengingat penggunaan bantuan teknologi GPS elektronik sudah diharamkan sejak tahun lalu.
Milan: Ambisi Honda untuk meraih titel juara di ajang balap reli lintas negara, memang selalu tinggi. Namun tantangan yang hadir setiap tahun berbeda dengan tahun sebelumnya. Dari sisi teknologi motor dan performa, Honda tahun ini membawa unit terbaru mereka untuk motor reli, yaitu CRF450L Rally Concept di EICMA (Milan Motorcycle Show).
Sayangnya Honda tak menyebut detail tentang motor ini. Bahkan mereka cenderung diam dan tak ingin umbar banyak hal kecuali penampakan luar motor itu saja di ajang pameran motor tahunan di Italia itu.
Visordown meyakini, bahwa CRF450L Rally Concept ini kemungkinan besar bakal digunakan tim balap reli lintas negara Honda di Dakar Rally 2019 nanti. Mengingat setiap tahun produsen motor-motor yang ikut serta di sana, melakukan penyegaran produk. Apalagi saat ini sudah memasuki satu setengah bulan sebelum pelaksanaan event berlangsung.
Fans yang hadir di sana pun mengaku optimis bahwa motor tersebut bakal segera masuk lini produksi untuk ajang balap Dakar Rally 2019 nanti. Kini tinggal menunggu waktu yang tepat untuk peluncuran resminya.

Dari data yang dibocorkan web khusus kendaraan roda dua berbasis di Inggris itu, bahwa motor ini bakal dipersenjatai mesin berkapasitas murni sebesar 449 cc silinder tunggal Uni Cam berpendingin cairan yang melahirkan tenaga sebesar 25 tenaga kuda.
Lantaran mengusung spesifikasi motor rally, tak salah jika sistem navigasi yang diletakkan tepat di atas speedometer dan di belakang visor, jadi daya tariknya. Bodinya dibalut dengan material carbon fibre dan dilengkapi dengan dua tangki bahan bakar yang cukup mencolok lubang pengisiannya.

Semakin menjelaskan bahwa motor ini siap diluncurkan untuk Dakar Rally 2018 yang akan berputar-putar di Peru saja, di sistem navigasi sepertinya akan menggunakan road book dari layar TFT. Jadi bukan road book versi manual yang digunakan selama ini. Namun tentunya ini butuh persetujuan dari penyelenggara balap tersebut. Mengingat penggunaan bantuan teknologi GPS elektronik sudah diharamkan sejak tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)