Jakarta - Honda PCX 160 adalah skuter maxi yang hadir dalam beberapa varian dengan fitur unggulan yang tak dimiliki oleh rivalnya. Misalnya seperti mesin 156,9 cc eSP+ dan panel instrumen TFT di varian tertinggi (RoadSync) yang memiliki konektivitas dengan smartphone.
Varian ini juga dilengkapi dengan teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC) dan fitur kenyamanan seperti kompartemen penyimpanan dengan USB Type-C dan bagasi besar.
Bicara soal mesin eSP+ 156,9 cc, 4 katup, SOHC dan berpendingin cairan ini, diklaim bisa menghasilkan tenaga hingga 11,8 kW dan torsi puncak 14,7 Nm. Tenaga ini didapat berkat racikan terbaru di sektor penghasil tenaga.
Tak kalah hebohnya lantaran varian Roadsync menggunakan panel instrumen TFT 5 inci yang dapat menampilkan navigasi turn-by-turn, kontrol musik, panggilan, dan notifikasi pesan melalui aplikasi Honda RoadSync.
Baca Juga:
Segini Harga Wheel Alignment (Spooring-Balancing) di Bengkel!
Dilengkapi dengan HSTC (Honda Selectable Torque Control) yang dapat diaktifkan dan dinonaktifkan. Varian Roadsync juga dilengkapi dengan ABS single channel. Fitur Roadsync memungkinkan pengguna untuk menggunakan perintah suara melalui headset untuk mengoperasikan fungsi seperti mencari peta, menelepon, dan membalas pesan.
Penyimpanan dan Pengisian Daya: Kompartemen di dashboard dilengkapi dengan colokan USB Type-C. Lalu kapasitas bagasi di bawah jok sebesar 30 liter yang dapat menampung helm. Kapasitas tangki bensin sebesar 8,1 liter.
Varian Roadsync menggunakan suspensi belakang dengan tabung (subtank), sementara varian lain tidak. Motor ini pun punya harga yang relatif terjangkau dibandingkan dengan varian kompetitor terdekatnya.
Untuk harga per November 2025 di on the road Jakarta adalah Rp34.350.000 untuk tipe CBS, Rp37.951.000 untuk tipe ABS, dan Rp40.951.000 untuk tipe ABS-RoadSync. Harga ini dapat berbeda tergantung wilayah, serta mungkin terdapat promo khusus yang ditawarkan dealer.
Jakarta - Honda PCX 160 adalah
skuter maxi yang hadir dalam beberapa varian dengan fitur unggulan yang tak dimiliki oleh rivalnya. Misalnya seperti mesin 156,9 cc eSP+ dan panel instrumen TFT di varian tertinggi (
RoadSync) yang memiliki konektivitas dengan smartphone.
Varian ini juga dilengkapi dengan teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC) dan fitur kenyamanan seperti kompartemen penyimpanan dengan USB Type-C dan bagasi besar.
Bicara soal mesin eSP+ 156,9 cc, 4 katup, SOHC dan berpendingin cairan ini, diklaim bisa menghasilkan tenaga hingga 11,8 kW dan torsi puncak 14,7 Nm. Tenaga ini didapat berkat racikan terbaru di sektor penghasil tenaga.
Tak kalah hebohnya lantaran varian Roadsync menggunakan panel instrumen TFT 5 inci yang dapat menampilkan navigasi turn-by-turn, kontrol musik, panggilan, dan notifikasi pesan melalui aplikasi Honda RoadSync.
Dilengkapi dengan HSTC (Honda Selectable Torque Control) yang dapat diaktifkan dan dinonaktifkan. Varian Roadsync juga dilengkapi dengan ABS single channel. Fitur Roadsync memungkinkan pengguna untuk menggunakan perintah suara melalui headset untuk mengoperasikan fungsi seperti mencari peta, menelepon, dan membalas pesan.
Penyimpanan dan Pengisian Daya: Kompartemen di dashboard dilengkapi dengan colokan USB Type-C. Lalu kapasitas bagasi di bawah jok sebesar 30 liter yang dapat menampung helm. Kapasitas tangki bensin sebesar 8,1 liter.
Varian Roadsync menggunakan suspensi belakang dengan tabung (subtank), sementara varian lain tidak. Motor ini pun punya harga yang relatif terjangkau dibandingkan dengan varian kompetitor terdekatnya.
Untuk harga per November 2025 di on the road Jakarta adalah Rp34.350.000 untuk tipe CBS, Rp37.951.000 untuk tipe ABS, dan Rp40.951.000 untuk tipe ABS-RoadSync. Harga ini dapat berbeda tergantung wilayah, serta mungkin terdapat promo khusus yang ditawarkan dealer.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)