medcom.id: Ducati melengkapi keluarga Multistrada dengan menghadirkan Multistrada 950 di pameran EICMA di Kota Milan, Italia, 9-13 November. Inilah motor untuk adventure rider yang masih 'hijau' lantaran baru bermain di segmen motor multi purpose.
Meski untuk rider pemula di dunia multi purpose bike, desain yang diusung tak jauh berbeda dengan versi di atasnya. Bedanya, motor ini menawarkan bobot yang lebih ringan dan tinggi jok hanya 840mm. Cocok untuk memulai bermain dengan motor jenis ini.
Pelek depan mengusung diameter 19 inci yang mumpuni untuk melibas berbagai permukaan jalan. Jarak main suspensi 170mm yang bisa diatur dan lengan ayun memeluk dua sisi roda belakang menjadi level kenyamanan tertinggi.
Tenaga penggerak menggunakan mesin Testastretta 937cc yang menyalurkan 113 daya kuda dan torsi 96 Nm. Terdapat empat mode berkendara, yaitu touring, sport, urban dan enduro. Penyaluran tenaga akan disesuaikan dengan kondisi jalan.
Part pengereman dimodali Brembo M4.32 monoblock radial dengan sepasang cakram ganda 320mm untuk roda depan. Rem anti-lock braking system (ABS) sudah menjadi standar motor ini.
Entry level Multistrada ini punya area yang luas untuk dipakai berkendara berboncengan. Sebab jok luas dan empuk. Sumbu roda 1.594mm akan membantu distribusi bobot motor, pengendara, dan barang bawaan terbagi sempurna.
medcom.id: Ducati melengkapi keluarga Multistrada dengan menghadirkan Multistrada 950 di pameran EICMA di Kota Milan, Italia, 9-13 November. Inilah motor untuk
adventure rider yang masih 'hijau' lantaran baru bermain di segmen motor
multi purpose.
Meski untuk
rider pemula di dunia
multi purpose bike, desain yang diusung tak jauh berbeda dengan versi di atasnya. Bedanya, motor ini menawarkan bobot yang lebih ringan dan tinggi jok hanya 840mm. Cocok untuk memulai bermain dengan motor jenis ini.
Pelek depan mengusung diameter 19 inci yang mumpuni untuk melibas berbagai permukaan jalan. Jarak main suspensi 170mm yang bisa diatur dan lengan ayun memeluk dua sisi roda belakang menjadi level kenyamanan tertinggi.
Tenaga penggerak menggunakan mesin Testastretta 937cc yang menyalurkan 113 daya kuda dan torsi 96 Nm. Terdapat empat mode berkendara, yaitu
touring,
sport, urban dan
enduro. Penyaluran tenaga akan disesuaikan dengan kondisi jalan.
Part pengereman dimodali Brembo M4.32
monoblock radial dengan sepasang cakram ganda 320mm untuk roda depan. Rem
anti-lock braking system (ABS) sudah menjadi standar motor ini.
Entry level Multistrada ini punya area yang luas untuk dipakai berkendara berboncengan. Sebab jok luas dan empuk. Sumbu roda 1.594mm akan membantu distribusi bobot motor, pengendara, dan barang bawaan terbagi sempurna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(HIL)