CMC Bersaudara menggelar touring akbar dalam rangka memperingati Anniversary ke-18 dengan tema Ride For Nature. Kegiatan ini berlangsung pada 15–16 November 2025 dengan tujuan akhir di Mambruk Hotel & Convention, Anyer, Banten. CMC Bersaudara
CMC Bersaudara menggelar touring akbar dalam rangka memperingati Anniversary ke-18 dengan tema Ride For Nature. Kegiatan ini berlangsung pada 15–16 November 2025 dengan tujuan akhir di Mambruk Hotel & Convention, Anyer, Banten. CMC Bersaudara

CMC Bersaudara Touring ke Banten, Banyak Salurkan Bantuan Sosial

Ekawan Raharja • 18 November 2025 19:21
Anyer: Komunitas motor CMC Bersaudara menggelar touring akbar dalam rangka memperingati Anniversary ke-18 dengan tema Ride For Nature. Kegiatan ini berlangsung pada 15–16 November 2025 dengan tujuan akhir di Mambruk Hotel & Convention, Anyer, Banten. Sebanyak 130 peserta mengikuti perjalanan dari Jakarta menuju Anyer, dibagi dalam tiga kelompok, dan seluruh rangkaian perjalanan dilaksanakan tanpa pengawalan kepolisian.
 
Selain touring, komunitas ini juga melaksanakan kegiatan sosial sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Pada pemberhentian pertama di Lebak, Banten, CMC Bersaudara menyalurkan santunan kepada 50 orang anak yatim/piatu melalui yayasan setempat. Aksi serupa dilanjutkan di Anyer dengan memberikan santunan kepada 30 orang anak yatim/piatu.
 
Komitmen terhadap pelestarian lingkungan turut menjadi bagian penting dalam rangkaian kegiatan. CMC Bersaudara melakukan penanaman pohon mangrove secara simbolis di beberapa titik pesisir Hotel Mambruk sebagai langkah nyata mendukung upaya menjaga ekosistem pantai.

Ketua Umum CMC Bersaudara, Asep Abdul Halim, menegaskan kegiatan ini memiliki makna lebih dari sekadar perjalanan menuju pantai.
 
Baca Juga: 8 Aspek Sebelum Menentukan Bengkel Mobil untuk Servis Berkala
 
CMC Bersaudara <i>Touring</i> ke Banten, Banyak Salurkan Bantuan Sosial
 
“Peringatan Anniversary CMC Bersaudara ke 18 dengan mengusung tema Ride For Nature bukan sekadar perjalanan touring menuju pantai, tapi perjalanan untuk meninggalkan jejak kebaikan, bagi sesama dan bagi bumi yang kita cintai,“ ujar Asep melalui keterangan resminya.
 
Sekretaris Jenderal CMC Bersaudara, Denny Cagur, turut mengapresiasi rangkaian kegiatan tahun ini.
 
“CMC Bersaudara bukan hanya sekedar komunitas motor besar, tetapi juga hadir untuk peduli kepada masyarakat sekitar serta berupaya untuk menjaga kelestarian lingkungan,” ujarnya.
 
Ketua Pelaksana Anniversary ke-18, Andi Susilo, juga menyampaikan rasa syukur atas kelancaran acara.
 
“Alhamdulillah seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar dan zero accident, kegiatan ditutup dengan acara gala dinner yang menghadirkan hiburan live music, doorprize, penyerahan plakat penghargaan, dan aksi charity. Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh participant, sponsor dan donatur yang telah mendukung acara ini sehingga dapat terlaksana dengan meriah,” sambungnya.
 
CMC Bersaudara merupakan komunitas motor besar yang berdiri sejak 10 November 2007. Hingga kini, komunitas tersebut memiliki 312 anggota dan perwakilan chapter di sejumlah daerah, antara lain Bogor, Cirebon, dan Priangan.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan