medcom.id: Sebagai salah satu merek tuan rumah di acara Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori (EICMA) 2015, MV Agusta turut menampilkan model produk refreshment mereka, yakni MV Agusta Brutale 800 2016. Secara kasat mata motor ini mendapatkan sejumlah perubahan pada desainnya.
Mengutip dari Asphalt and Rubber, perubahan desain tersebut di antaranya pada bagian buritan, tangki bahan bakar, knalpot, lampu belakang dan lapu depan yang sudah menganut LED.
Tapi Brutale terbaru ini tak lagi segahar namanya. Akibat telah memenuhi standar emisi Euro4, keluaran tenaganya justru turun dari 125 daya kuda menjadi 116 daya kuda saja. Meski begitu torsi puncaknya justru dibuat lebih baik, dari 80 Nm menjadi 82,7 Nm.
Rasio kompresi pun ikutan merosot, dari 13,3:1 menjadi 12,3:1. Bobot motor bertambah 7,7 kilogram, alhasil berat keseluruhan kini menjadi 175 kilogram.
Meski model 2016 ini punya output tenaga dan torsi, serta bobot lebih berat, setidaknya perubahan penampilan yang dilakukan bisa tetap membuatnya eksis bersaing di segmen naked bike kelas menengah.
medcom.id: Sebagai salah satu merek tuan rumah di acara Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori (EICMA) 2015, MV Agusta turut menampilkan model produk
refreshment mereka, yakni MV Agusta Brutale 800 2016. Secara kasat mata motor ini mendapatkan sejumlah perubahan pada desainnya.
Mengutip dari Asphalt and Rubber, perubahan desain tersebut di antaranya pada bagian buritan, tangki bahan bakar, knalpot, lampu belakang dan lapu depan yang sudah menganut LED.
Tapi Brutale terbaru ini tak lagi segahar namanya. Akibat telah memenuhi standar emisi Euro4, keluaran tenaganya justru turun dari 125 daya kuda menjadi 116 daya kuda saja. Meski begitu torsi puncaknya justru dibuat lebih baik, dari 80 Nm menjadi 82,7 Nm.
Rasio kompresi pun ikutan merosot, dari 13,3:1 menjadi 12,3:1. Bobot motor bertambah 7,7 kilogram, alhasil berat keseluruhan kini menjadi 175 kilogram.
Meski model 2016 ini punya
output tenaga dan torsi, serta bobot lebih berat, setidaknya perubahan penampilan yang dilakukan bisa tetap membuatnya eksis bersaing di segmen naked bike kelas menengah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)