Sempat vakum selama dua tahun akibat pandemi, gelaran bertajuk Pertamina Fastron the Elite Showcase tahun ini dikemas dengan level dan standar yang lebih tinggi dibandingkan edisi-edisi sebelumnya.
CEO The Elite Indonesia, Gatot Mulyartho mengatakan bahwa sebelumnya ajang modifikasi garapan The Elite lebih fokus untuk mengangkat komunitas. Sedangkan tahun ini, The Elite lebih mengedepankan arah industri modifikasi yang juga bagian penting dalam dunia otomotif.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Pada saat pandemi, dua tahun berhenti, industri kan macet. Komunitas juga daya beli agak turun juga kan. Kita dengar curhatan teman-teman untuk bikin lagi Elite Showcase karena bengkel (modifikasi) sepi, juga spare part," kata Gatot di sela-sela pembukaan The Elite Showcase, Sabtu, 4 Februari 2023 di ICE, BSD.
"Akhirnya, kita punya inisiatif mengubah sedikit Elite Showcase lebih ke industri otomotifnya. Ini dari teman untuk teman. Rata-rata di sini rekan kita semua. Kita bantu maju bareng-bareng di Elite Showcase," lanjut Gatot.
Jumlah peserta melebihi target

Adapun jumlah total peserta atau mobil yang mejeng di The Elite Showcase 2023 berjumlah 275 unit. Gatot berujar jumlah tersebut sudah melebih target awal sebanyak 250 mobil.
"Dari awalnya (kuota) 250 mobil, kami buka 260. Kami tambah lagi 270. Lalu yang terakhir 275," bebernya.
Tahun ini, untuk jumlah tenant juga meningkat signifikan dibanding gelaran The Elite sebelumnya. "Tenant-nya sekitar 29 tenant, dibandingkan dulu sebelum 2023 paling cuma ada 10-15 (tenant)," ucapnya lagi.
Merangkul semua genre modifikasi
Berbeda dengan gelaran modifikasi kebanyakan, The Elite Showcase mencoba merangkul semua genre modifikasi.
"Kalau Elite Showcase, kami kurasi mobil-mobil yang pertama daily use. Kedua, 90 persen mobilnya dimodifikasi. Ketiga, nggak selamanya punya uang banyak punya modifikasi proper. Di sini kita kurasi mengenai itu," kata Gatot.
"Restorasi juga kami lihat. Seperti Testarossa. Enggak mungkin kan diganti peleknya. Untuk ngebangun mobil itu supaya bisa sampai sekarang kan butuh ketelitian, passion, perawatan mobil dan banyak body part segala macam yang lebih mahal dari mobil-mobil sekarang," pungkasnya.
Tak hanya itu, keunikan lain dari Elite Showcase yakni selalu mengundang bintang tamu dari luar negeri. Salah satu bintang tamu yang meramaikan The Elite Showcase 2023 adalah fotografer kondang dunia otomotif, Larry Chen.