Inggris: Volvo 262C klasik peninggalan David Robert Jones yang dikenal dengan nama panggung David Bowie, laku terjual dengan harga yang sangat fantastis.
Dilansir Autoguide, Volvo 262C merupakan seri yang dibangun antara 1977-1987, dan Volvo milik David Bowie itu baru saja dilelang di Oldsterer Galerie Toffen di Gstaad, Swiss seharga USD215.000 atau sekitar Rp2,9 miliar.
Harga tersebut tiga kali lipat lebih tinggi dari yang ditawarkan. Tapi wajar jika terjual dengan harga selangit, mengingat kondisinya yang masih rapih dan orisinil.
Volvo 262C didukung mesin V6 2,8 liter yang dikembangkan oleh Volvo, bersama dengan Peugeot dan Renault, yang menghasilkan mesin bertenaga 155 daya kuda.
Bagian interior menampilkan kemewahan era 70an, yang terinspirasi dari Lincoln Continental. Nampak dari penggunaan bahan kulit mewah di bagian jok dan trim.
Selain punya tampilan yang orisinil luar dalam, selama kepemilikannya, Bowie baru mengeluarkannya dari garasi sejauh 33.000 mil atau sekitar 52 kilometer.
Inggris: Volvo 262C klasik peninggalan David Robert Jones yang dikenal dengan nama panggung David Bowie, laku terjual dengan harga yang sangat fantastis.
Dilansir Autoguide, Volvo 262C merupakan seri yang dibangun antara 1977-1987, dan Volvo milik David Bowie itu baru saja dilelang di Oldsterer Galerie Toffen di Gstaad, Swiss seharga USD215.000 atau sekitar Rp2,9 miliar.

Harga tersebut tiga kali lipat lebih tinggi dari yang ditawarkan. Tapi wajar jika terjual dengan harga selangit, mengingat kondisinya yang masih rapih dan orisinil.
Volvo 262C didukung mesin V6 2,8 liter yang dikembangkan oleh Volvo, bersama dengan Peugeot dan Renault, yang menghasilkan mesin bertenaga 155 daya kuda.

Bagian interior menampilkan kemewahan era 70an, yang terinspirasi dari Lincoln Continental. Nampak dari penggunaan bahan kulit mewah di bagian jok dan trim.

Selain punya tampilan yang orisinil luar dalam, selama kepemilikannya, Bowie baru mengeluarkannya dari garasi sejauh 33.000 mil atau sekitar 52 kilometer.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)