Booth MG di GJAW 2025. MG
Booth MG di GJAW 2025. MG

Harga OTR Jakarta MG per Januari 2026, Ada Sportcar Listrik

Ekawan Raharja • 05 Januari 2026 17:32
Jakarta: (Morris Garage) MG sudah hadir di Indonesia sejak lima tahun silam dan menawarkan berbagai jenis model mobil. Harga yang ditawarkan pun bervariasi, mulai dari Rp300 jutaan (on the road DKI Jakarta).
 
MG resmi mengaspal di Indonesia pada awal tahun 2020, tepat saat industri otomotif global mulai menghadapi tantangan pandemi. Di bawah naungan MG Motor Indonesia, merek ini tidak datang sekadar sebagai pemain baru, melainkan membawa identitas 'Brit Dynamic' yang mengedepankan desain elegan, performa responsif, dan keamanan.

Daftar Harga MG per Januari 2026 (on the road DKI Jakarta)

MG ZS

Activate: Rp315,800.000
Ignite: Rp 339,000.000
Magnify: Rp 359.500.000

MG HS

Activate: Rp460.800.000
Ignite: Rp509.800.000
Magnify i-Smart: Rp558,500.000

MG 5 GT

Activate: Rp351.300.000
Ignite: Rp381,600.000
Magnify: Rp412.000.000

Baca Juga:
Ciri-Ciri Fuel Pump Motor Injeksi Rusak

MG4 EV

Magnify: Rp405.000.000
Magnify Max: Rp419.000.000

MG ZS EV

Magnify: Rp417.500.000

MG VS HEV

HEV: Rp392.900.000

MG Cyberster

Performance: Rp1.704.880.000
 
Selain lini produknya, ada beberapa fakta unik yang jarang diketahui publik. Pertama, meskipun kini berada di bawah naungan SAIC Motor yang berbasis di China, pusat desain MG masih beroperasi di London untuk menjaga karakteristik desain Eropa.

Kedua, MG merupakan salah satu pelopor teknologi connected car melalui fitur i-SMART yang memungkinkan pengguna mengontrol mobil lewat perintah suara. Terakhir, MG memegang rekor sejarah sebagai merek yang sering digunakan oleh keluarga kerajaan Inggris di masa lalu, memperkuat statusnya sebagai merek dengan nilai historis tinggi.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan