medcom.id: Produsen mobil Amerika yaitu Tesla, telah mengirimkan undangan untuk acara peluncuran Model X yang akan berlangsung di Fremont, California, pada 29 September mendatang, di properti Tesla bekas pabrik Solyndra.
Dengan peluncuran ini diharapkan rincian lebih lanjut tentang Tesla Model X akan terungkap, termasuk harga dasar. Lantaran sebelumnya Tesla telah menjual Signature Editions dan lebih awal masuk daftar tunggu.
Mobil ini diyakini menjadi entry level Tesla Model X akan dibanderol dekat dengan Tesla Model S, yang dimulai di kisaran harga USD76.200 (sekitar Rp1,1 miliar).
Belum jelas apakah Tesla juga akan meluncurkan crossover pertamanya pada acara peluncuran tersebut, atau hanya sekedar memberikan bocoran di acara peluncuran ini.
Awal bulan ini, Tesla telah mengirim undangan untuk pembeli dan mengkonfigurasi Tesla Model X Signature Editions yang akan dijual di kisaran harga USD 133.200 (sekitar Rp1,9 miliar).
Tesla Model X Signature Editions ini dilengkapi dengan fitur baterai 90 kWh dan motor listrik yang dapat menghasilkan tenaga 503 daya kuda ke ke-empat roda, serta dapat sprint dari 0-100 km per jam dalam tempo 3,8 detik.
Bagi yang penasaran , kita tunggu perkembangannya minggu depan untuk informasi lebih lanjut tentang Tesla Model X yang secara resmi akan diperkenalkan kepada dunia.
medcom.id: Produsen mobil Amerika yaitu Tesla, telah mengirimkan undangan untuk acara peluncuran Model X yang akan berlangsung di Fremont, California, pada 29 September mendatang, di properti Tesla bekas pabrik Solyndra.
Dengan peluncuran ini diharapkan rincian lebih lanjut tentang Tesla Model X akan terungkap, termasuk harga dasar. Lantaran sebelumnya Tesla telah menjual Signature Editions dan lebih awal masuk daftar tunggu.
Mobil ini diyakini menjadi
entry level Tesla Model X akan dibanderol dekat dengan Tesla Model S, yang dimulai di kisaran harga USD76.200 (sekitar Rp1,1 miliar).
Belum jelas apakah Tesla juga akan meluncurkan
crossover pertamanya pada acara peluncuran tersebut, atau hanya sekedar memberikan bocoran di acara peluncuran ini.
Awal bulan ini, Tesla telah mengirim undangan untuk pembeli dan mengkonfigurasi Tesla Model X Signature Editions yang akan dijual di kisaran harga USD 133.200 (sekitar Rp1,9 miliar).
Tesla Model X Signature Editions ini dilengkapi dengan fitur baterai 90 kWh dan motor listrik yang dapat menghasilkan tenaga 503 daya kuda ke ke-empat roda, serta dapat sprint dari 0-100 km per jam dalam tempo 3,8 detik.
Bagi yang penasaran , kita tunggu perkembangannya minggu depan untuk informasi lebih lanjut tentang Tesla Model X yang secara resmi akan diperkenalkan kepada dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)