“OEM Cina sangat agresif dalam kompetisi (penjualan truk) dan menyebabkan ancaman,” kata General Manager Regional Management Office International Sales Division Isuzu Motor Limited, Makoto Goto, di Yokohama Jepang.
Makoto Goto pun percaya modal perusahaannya bersaing dengan pabrika China adalah layanan purnajual yang komprehensif ditawarkan Isuzu.
Baca Juga:
GIIAS Makassar 2025 Pakai Lokasi Baru, Tiket Tetap Terjangkau
Bagi kendaraan niaga di area luar kota, jaringan dealer dan layanan aftersales yang mudah dijangkau menjadi nilai tambah di mata konsumen.
“Bisnis truk tidak hanya sebatas menjual produk ke konsumen, tetapi juga bagaimana mengurangi downtime,” tegas Goto.
Sebagai contoh di Indonesia, kini sudah ada merek truk baru yang masuk yakni Jac Motors. Kehadiran JAC Motors diperkuat melalui kemitraan strategis dengan Indomobil Group sebagai distributor resmi yang berfokus pada percepatan adopsi kendaraan listrik di sektor komersial dan logistik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id