Merasakan serunya jadi pembalap dalam Racing Car Experience. (MTVN/Ekawan Raharja)
Merasakan serunya jadi pembalap dalam Racing Car Experience. (MTVN/Ekawan Raharja)

Memacu Adrenalin di GIIAS 2016

Ekawan Raharja • 15 Agustus 2016 10:13
medcom.id, Tangerang: Bukan hanya mobil konsep dan aneka produk otomotif terbaru yang ada dalam GAIKINDO Indonesia International Auto show (GIIAS) 2016. Ada banyak kegiatan seru yang bisa dinikmati bersama keluarga.
 
Di antaranya adalah Racing Car Experience yang dihadirkan Pertamax Motorsport Team. Pengunjung bisa merasakan serunya jadi pembalap, ngebut dan meliuk-liuk di lintasan dengan mobil balap sesungguhnya. Tidak main-main mobil balap yang disediakan adalah pacuan Rifat Sungkar, Rizal Sungkar, Rio Saputro Budihardjo, Lucky Reza dan Yedidiah Soerjosoemarno. 
 
"Kami ingin memberikan pengalaman yang berbeda kepada pengunjung GIIAS 2016, tidak sekedar melihat beragam kemajuan dan teknologi terbaru otomotif," ujar Project Director Seven Events, Romi, Senin (15/8/2016).

Tak kalah seru adalah 4X4 challenge. Di dalam kegiatan ini pengunjung ditantang adrenalinnya melewati trek ekstrim setinggi enam meter dengan mengendarai mobil berkemampuan 4X4. Ajang ini menjadi kegiatan favorit pengunjung GIIAS, termasuk di Makassar dan Surabaya.
 
Paling wajib diikuti adalah test ride dan test drive kendaraan baru yang dipusatkan di sisi luar  hall 5-6 dan 3A. Melalui test drive dan test ride, Anda bisa lebih mengenali beragam fitur baru dari kendaraan yang menarik.
 
Memacu Adrenalin di GIIAS 2016
 
Kemudian ada pula penampilan Datsun GO+ Panca yang sudah dimodifikasi di Live Modz Show Off 2016. Acara ini merupakan kolaborasi antara agen pemegang merek (APM), modifikator, dan juga beragam komponen aftermarket.
 
Keseruan ini bisa bisa dinikmati secara cuma-cuma di GIIAS 2016 yang berlangsung hingga 21 Agustus mendatang di ICE, BSD City, Tangerang. 
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(LHE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan