Miss Auto Show 2016 kembali digelar untuk kedua kalinya. MTVN/Ekawan Raharja
Miss Auto Show 2016 kembali digelar untuk kedua kalinya. MTVN/Ekawan Raharja

GIIAS 2016

Mencari Ratu Kecantikan Miss Auto Show 2016

Ekawan Raharja • 13 Agustus 2016 19:15
medcom.id, BSD City: GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 kembali menyelenggarakan Miss Auto Show. Disini, setiap agen pemegang merek (APM) dan peserta pameran lainnya dipersilahkan untuk menunjuk usher terbaiknya ikut serta di ajang ini.
 
"Kegiatan ini diperuntukan mempersiapkan figur seorang wanita Indonesia yang cantik, profesional, dan terampil," ujar Penanggung Jawab Miss Auto Show, Putri Mila, Sabtu (13/8/2016) di GIIAS 2016.
 
Wanita yang akrab disapa Uti tersebut berujar bahwa penilaian untuk menjadi juara Miss Auto Show 2016 tidak hanya sekedar fisik semata. Namun pengetahuan, perilaku, hingga kepercayaan diri menjadi penilaian dari dewan juri yang terdiri dari wartawan otomotif, wartawan gaya hidup, dan juga pihak Seven Events.
Mencari Ratu Kecantikan Miss Auto Show 2016
Ajang ratu kecantikan ini ditargetkan dapat diikuti oleh 150 partisipan, dimana gelaran serupa tahun lalu tembus 200 partisipan. Semua peserta pameran, baik agen pemegang merek (APM) atau non APM, berhak mencalonkan maksimal 10 orang.

Babak penilaian akan berlangsung mulai 13-18 Agustus 2016, sedangkan pengumumam pemenang akan dibacakan saat Closing Ceremony 20 Agustus 2016.
 
Kira-kira siapa yang akan menang tahun ini?
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan