Kegiatan WJAOR XVI di Sukabumi, hari kedua sajikan perjalanan lebih mudah tapi lebih tricky. MTVN/A Harry Budiawan
Kegiatan WJAOR XVI di Sukabumi, hari kedua sajikan perjalanan lebih mudah tapi lebih tricky. MTVN/A Harry Budiawan

Kompetisi Offroad

Rute Hari Kedua WJAOR XVI, Perjalanan Santai Tapi Tricky

Ainto Harry Budiawan • 16 Mei 2015 13:30
medcom.id, Sukabumi: Hari kedua yaitu pada Jumat 15 Mei, pelaksanaan event West Java Adventure Offroad (WJAOR) ke-XVI berlangsung seru. Peserta kelas A memulai perjalanan dari basecamp pertama di kawasan Cikidang menuju kawasan Citarik.
 
"Perjalanan cukup menantang, terutama jalan menanjak selepas menyebrangi sungai. Susur hutan kelihatan mudah tapi licin, lalu tikungan patah-patah yang tidak bisa sekali belok," beber Zulkifli, peserta dari Suzuki Jip Indonesia (SJI)-Suzuki Indomobil Adventure Team.
 
Menurutnya trek kemarin relatif lebih santai, karena naik-turun perbukitan. "Tapi ya itu, kelihatan mudah tapi sebenarnya tricky, jadi harus tetap waspada tuh," sambungnya.

Setelah menyusur perbukitan, peserta berkumpul di lapangan voli di wilayah Citarik sebagai titik akhir rute hari kedua. "Memilih basecamp-nya pas nih, dikelilingi bukit jadi pemandangannya enak suasananya," sambung pria berusia 55 tahun ini.
 
Pada rute hari ketiga, peserta akan menuju Pelabuhan Ratu, trek hari ketiga akan banyak menyusuri dan menyebrangi sungai. "Trek kali ini bakal lebih panjang dan seru karena masuk-masuk sungai," tutupnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan