Honda Acura RLX yang jadi basis pengembangan mobil autonomous dari Honda. Motor Trend
Honda Acura RLX yang jadi basis pengembangan mobil autonomous dari Honda. Motor Trend

Mobil Autonomous

Honda Siap Uji Coba Mobil Autonomous

Ekawan Raharja • 02 April 2015 14:53
medcom.id: Baru-baru ini Honda mengumumkan bakal bergabung dengan Mercedes-Benz untuk mencoba autonomous car atau mobil tanpa supir. Uji coba ini akan dilakukan di markas angkatan laut Amerika Serikat dengan mobil Acura RLX yang telah dilengkapi sensor dan kamera.
 
Dilansir dari Inautonews, Honda akan menggunakan Concord Naval Weapons Station di California. Pabrikan terbesar ketiga di Jepang tersebut akan meneliti tingkat keamanan kendaraan dengan melihat kesalahan-kesalahan program autonom seperti yang dilakukan oleh manusia.
 
Honda sendiri juga akan melakukan uji coba terhadap mobil semi-otonom yang akan segera diperkenalkan. Hal ini sebagai persiapan sebelum melompat kepada teknologi otonom sepenuhnya yang akan diperkenalkan dalam waktu lima hingga 15 tahun kedepan.

Pabrikan yang berdiri sejak 1948 tersebut juga menggandeng Universitas Michigan melalui Transformation Center. Universitas Michigan kini tengah mempersiapkan fasilitas pengetesan yang dinamakan Mcity di Ann Arbor.
 
Acura RLX di produksi oleh Honda dan dijual melalui divisi Acura. Mobil ini menggunakan mesin injeksi 3.500cc V6 VTEC VCM yang sanggup semburkan 310 daya kuda. Sedan mewah empat pintu tersebut dibanderol seharga $54.450 atau sekitar Rp708 juta.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan