medcom.id, Surabaya: Alokasi pelaksanaan GIIAS Surabaya Auto Show yang berlangsung di Convention & Exhibition Hall, Grand City, Surabaya, langsung direspon warga Surabaya. Berlangsung sejak Rabu 9 Desember 2015, GIIAS Surabaya sudah dikunjungi 16.601 pengunjung hingga hari Jumat kemarin.
Penyelenggara event tersebut, memang tidak mudah. Mengingat ada beberapa syarat, terutama soal lokasi yang harus terpenuhi. Misalnya seperti luas zona pameran yang bisa digunakan.
"Sebenarnya masih ada gedung atau lokasi pelaksanaan event yang lebih besar dari ini. Tapi dari segi kelayakan dan standardisasi kami sebagai pelaksana event, gedung konvensi di Grand City ini paling layak. Walaupun kecil yang penting semua anggota GAIKINDO yang ikut melakukan pameran dapat jatah in-door. Makanya kami menutup pre-function dan juga zona outdoor. Agar semua item bisa dilakukan," ujar Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Event.
Andy pun mulai khawatir jika kondisi pameran tahun ini jauh di atas ekspektasi. Maka tahun depan, bisa jadi butuh zona yang lebih luas untuk melaksanakan event serupa.
"Kami berharap tahun ini, pelaksanaannya berlangsung dengan baik sehingga tahun depan kami bisa menghadirkan yang lebih berkualitas. Pastinya akan selalu ada yang terbaru dan unik sesuai dengan komitmen kami menggelar pameran dan GAIKINDO sebagai induk asosiasi kendaraan bermotor di Indonesia," ujar Andy.
Hari ini Minggu 13 Desember adalah hari terakhir pelaksanaan event GIIAS Surabaya Auto Show 2015. Jika Anda sudah menunggu momen akhir tahun untuk membeli mobil, sekarang adalah saat yang tepat. Bagi yang berdomisili di Surabaya dan sekitarnya, silahkan datang ke Grand City sebelum eventnya ditutup.
medcom.id, Surabaya: Alokasi pelaksanaan GIIAS Surabaya Auto Show yang berlangsung di Convention & Exhibition Hall, Grand City, Surabaya, langsung direspon warga Surabaya. Berlangsung sejak Rabu 9 Desember 2015, GIIAS Surabaya sudah dikunjungi 16.601 pengunjung hingga hari Jumat kemarin.
Penyelenggara event tersebut, memang tidak mudah. Mengingat ada beberapa syarat, terutama soal lokasi yang harus terpenuhi. Misalnya seperti luas zona pameran yang bisa digunakan.
"Sebenarnya masih ada gedung atau lokasi pelaksanaan event yang lebih besar dari ini. Tapi dari segi kelayakan dan standardisasi kami sebagai pelaksana event, gedung konvensi di Grand City ini paling layak. Walaupun kecil yang penting semua anggota GAIKINDO yang ikut melakukan pameran dapat jatah in-door. Makanya kami menutup pre-function dan juga zona outdoor. Agar semua item bisa dilakukan," ujar Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Event.
Andy pun mulai khawatir jika kondisi pameran tahun ini jauh di atas ekspektasi. Maka tahun depan, bisa jadi butuh zona yang lebih luas untuk melaksanakan event serupa.
"Kami berharap tahun ini, pelaksanaannya berlangsung dengan baik sehingga tahun depan kami bisa menghadirkan yang lebih berkualitas. Pastinya akan selalu ada yang terbaru dan unik sesuai dengan komitmen kami menggelar pameran dan GAIKINDO sebagai induk asosiasi kendaraan bermotor di Indonesia," ujar Andy.
Hari ini Minggu 13 Desember adalah hari terakhir pelaksanaan event GIIAS Surabaya Auto Show 2015. Jika Anda sudah menunggu momen akhir tahun untuk membeli mobil, sekarang adalah saat yang tepat. Bagi yang berdomisili di Surabaya dan sekitarnya, silahkan datang ke Grand City sebelum eventnya ditutup.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)