VW sempat memikirkan Beetle dengan model empat pintu. Jaloponik
VW sempat memikirkan Beetle dengan model empat pintu. Jaloponik

Mobil Klasik

Volkswagen Beetle 4 Pintu yang Tak Pernah Lahir

Ekawan Raharja • 12 Februari 2017 09:50
medcom.id: Volkswagen (VW) Beetle atau lebih dikenal dengan VW Kodok merupakan salah satu mobil yang cukup terkenal di Indonesia. Seperti yang kita ketahui bahwa Beetle hingga saat ini didesain dengan dua pintu. Tapi jangan salah, pabrikan asal Jerman ini pernah mendesain Beetle dengan empat pintu.
 
Dilansir dari Jalopnik, pabrikan nomor satu dunia tersebut sudah pernah mendesain Beetle dengan empat pintu di 1970. Era itu, VW menampilkan mobil ini sebagai mobil konsep dan hingga kini tidak pernah dilahirkan.
 
Awal mula lahirnya desain empat pintu ini karena model VW yang ada saat itu sudah berusia cukup uzur tanpa pembaharuan. Terhitung sejak 1930, desainnya tak pernah beruba. Mereka pun berpikir untuk mulai memberikan desain yang baru.

Terlebih di era 70-an, pabrikan asal Jepang mulai merangsak. Mereka menawarkan mobil dengan kapasitas yang lebih besar, lebih bertenaga, lebih lengkap fiturnya, dan lebih murah.
 
Akhirnya VW akhirnya membuat Super Beetle pada 1971 dengan memperbesar dimensinya dan mengganti suspensi depan dengan McPherson Struts. Hasilnya mereka mendapatkan kapasitas lebih besar 86 persen dan handling yang lebih baik.
 
Bahkan pada 1973, VW sudah melahirkan Super Beetle 1303 untuk merespon regulasi keamanan mobil Amerika Serikat. Perubahan terlihat dari desain yang lebih besar, kaca depan yang melengkung, dan perubahan desain dashboard.
 
Tak sampai di situ saja, mereka juga memikirkan ide lainnya untuk pengembangan Beetle. Super Beetle dengan empat pintu sempat dipersiapkan.
 
Head of Desain VW saat itu, Herbert Schäfer, juga membuat perubahan yang cukup signifikan untuk desain Kodok dengan empat pintu ini. Dia secara keseluruhan membuat desain Super Beetle empat pintu ini lebih sederhana.
 
Di bagian depan, kap mesin di buat lebih rata dan sederhana. Kemudian bumper belakang di buat lebih modern dan sederhana tanpa banyak aksen krom.
 
Mereka mempersiapkan Super Beetle dengan empat pintu untuk Type 3s dan Type 4S. Diharapkan dengan adanya model empat pintu akan membuat penjualan Beetle meningkat.
 
Namun pada akhirnya Super Beetle 1303 hanya sampai disitu saja. Tidak diketahui kenapa akhirnya model empat pintu tidak pernah dilahirkan.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan