Surabaya – Sejak proses pengenalan dan peluncurannya secara resmi di GIIAS 2023 pada Agustus 2023 lalu, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selalu optimis terhadap model terbarunya di segmen SUV kompak yang ditempati Xforce. Optimisme mereka berlanjut di pameran otomotif GIIAS Surabaya untuk meluncurkan kembali mobil tersebut pada Rabu (20/9/2023).
Dalam penuturannya di sesi jumpa pers di hari yang sama, Sales Regional Coordinator PT MMKSI Jawa Timur, Bali dan Lombok, Yohanes Erdick Achyar, mengungkapkan bahwa ada beberapa hal yang jadi perbandingan masyarakat. Terutama soal tidak adanya fitur sunroof yang di segmen ini telah dimainkan beberapa kompetitornya. Kemudian juga sistem ADAS (advanced driving assistance system) yang agak berbeda di mobil-mobil rivalnya. Namun itu bukan hal yang sangat menentukan.
"Memang ada fitur yang jadi perbandingan langsung oleh konsumen, terutama untuk pertarungan di segmen SUV kompak. Namun bukan hal yang sangat mengganggu untuk sebuah kendaraan SUV kompak. Soal fitur pendukung lain, bisa dibilang juga jadi kelebihan mobil ini yang tak terdapat di mobil lainnya. Apalagi dari sisi desain Xforce yang notabene mendapat pujian besar, terutama dari masyarakat Jawa Timur," ujar Yohanes Erdick di Grand City Convex, Surabaya.
Mereka pun percaya bahwa antusias masyarakat Surabaya terhadap semua kelebihan dan desain yang menempel di mobil ini, menjadi hal yang membuat mereka sangat optimis. Seperti yang diungkapkan oleh Director of Sales & Marketing PT MMKSI, Irwan Kuncoro bahwa antusias besar masyarakat Jawa Timur terhadap Xforce, membuat permintaannya juga sangat besar.
"Saat ini mereka belum bisa mengukur secara penuh soal permintaannya. Namun dari antusias besar itu, mereka menargetkan angka sekitar 10.000 ribu unit secara nasional. Untuk Jawa Timur, Kami optimis bisa mencapai permintaan sekitar 10-15 persen. Untuk angka ril nanti, baru akan bisa terlihat ketika mobil ini bisa diproduksi secara penuh dan diserahkan ke konsumen mulai Oktober 2023 mendatang," ujar Irwan Kuncoro.
Tawarkan Ragam Program di GIIAS Surabaya
Salah satu yang cukup aktif mereka lakukan adalah menawarkan pengalaman otomotif yang menyenangkan pada ajang GIIAS Surabaya 2023. Di booth MMKSI, pengunjung bisa mendapatkan kesempatan untuk mengeksplore beragam kendaraan Mitsubishi Motors yang ditampilkan. Adapun program penjualan dan purna jual yang diberikan, dirancang untuk memberikan keuntungan lebih kepada pelanggan.
Dengan luas area pamer mencapai 355 meter persegi. Booth ini merupakan yang terbesar dalam ajang GIIAS Surbaya 2023. Selain menjanjikan pengalaman yang luar biasa bagi para pengunjung, di zona test drive pun para pengunjung akan ditemani oleh tim teknis yang akan menjelaskan bagaimana mobil ini bisa jadi magnet baru bagi para pecinta SUV kompak.
Surabaya – Sejak proses pengenalan dan peluncurannya secara resmi di GIIAS 2023 pada Agustus 2023 lalu, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selalu optimis terhadap model terbarunya di segmen SUV kompak yang ditempati Xforce. Optimisme mereka berlanjut di pameran otomotif GIIAS Surabaya untuk meluncurkan kembali
mobil tersebut pada Rabu (20/9/2023).
Dalam penuturannya di sesi jumpa pers di hari yang sama, Sales Regional Coordinator PT MMKSI Jawa Timur, Bali dan Lombok, Yohanes Erdick Achyar, mengungkapkan bahwa ada beberapa hal yang jadi perbandingan masyarakat. Terutama soal tidak adanya fitur sunroof yang di segmen ini telah dimainkan beberapa kompetitornya. Kemudian juga sistem ADAS (advanced driving assistance system) yang agak berbeda di mobil-mobil rivalnya. Namun itu bukan hal yang sangat menentukan.
"Memang ada fitur yang jadi perbandingan langsung oleh konsumen, terutama untuk pertarungan di segmen SUV kompak. Namun bukan hal yang sangat mengganggu untuk sebuah kendaraan SUV kompak. Soal fitur pendukung lain, bisa dibilang juga jadi kelebihan mobil ini yang tak terdapat di mobil lainnya. Apalagi dari sisi desain Xforce yang notabene mendapat pujian besar, terutama dari masyarakat Jawa Timur," ujar Yohanes Erdick di Grand City Convex, Surabaya.
Mereka pun percaya bahwa antusias masyarakat Surabaya terhadap semua kelebihan dan desain yang menempel di mobil ini, menjadi hal yang membuat mereka sangat optimis. Seperti yang diungkapkan oleh Director of Sales & Marketing PT MMKSI, Irwan Kuncoro bahwa antusias besar masyarakat Jawa Timur terhadap Xforce, membuat permintaannya juga sangat besar.
"Saat ini mereka belum bisa mengukur secara penuh soal permintaannya. Namun dari antusias besar itu, mereka menargetkan angka sekitar 10.000 ribu unit secara nasional. Untuk Jawa Timur, Kami optimis bisa mencapai permintaan sekitar 10-15 persen. Untuk angka ril nanti, baru akan bisa terlihat ketika mobil ini bisa diproduksi secara penuh dan diserahkan ke konsumen mulai Oktober 2023 mendatang," ujar Irwan Kuncoro.
Tawarkan Ragam Program di GIIAS Surabaya
Salah satu yang cukup aktif mereka lakukan adalah menawarkan pengalaman otomotif yang menyenangkan pada ajang GIIAS Surabaya 2023. Di booth MMKSI, pengunjung bisa mendapatkan kesempatan untuk mengeksplore beragam kendaraan Mitsubishi Motors yang ditampilkan. Adapun program penjualan dan purna jual yang diberikan, dirancang untuk memberikan keuntungan lebih kepada pelanggan.
Dengan luas area pamer mencapai 355 meter persegi. Booth ini merupakan yang terbesar dalam ajang GIIAS Surbaya 2023. Selain menjanjikan pengalaman yang luar biasa bagi para pengunjung, di zona test drive pun para pengunjung akan ditemani oleh tim teknis yang akan menjelaskan bagaimana mobil ini bisa jadi magnet baru bagi para pecinta SUV kompak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(UDA)