medcom.id, BSD City: Pelayanan purna jual terbaik menyangkut kepuasan pelanggan, membuat PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menghadirkan Mazda certified body & paint workshop. Inilah bengkel perbaikan bodi resmi Mazda Indonesia.
Fasilitas workshop body and paint yang bersertifikat ini menjaga kualitas perbaikan, dan juga alur pekerjaan yang sudah mengikuti standar operasional Mazda secara global. Dan mereka mengenalkannya kembali kepada pengunjung GIIAS 2016 kemarin(19/8/2016).
"Untuk ke depannya kita memang masih studi dan pelajari berapa banyak kebutuhan akan workshop ini. Sekarang kita coba maksimalkan workshop yang ada," jelas Customer Service Field Manager MMI, Teguh Maulana di booth Mazda.
Saat ini workshop perbaikan bodi sudah tersedia di Bandung, Cibubur, dan Tangerang. Cibubur merupakan fasilitas yang terbesar untuk saat ini, dengan kapasitas pengerjaan mencapai 350 unit mobil per bulan.
Untuk Mazda Cibubur ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas peralatan seperti Spanesi Frame Correction dan Dry Sanding System. Brand Jepang ini pun sudah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan asuransi ternama.
Lalu, berapa biaya untuk perbaikan bodi? "Untuk per panel Rp800 sampai Rp 1 juta, tergantung kerusakan. Kalau minor tiga panel itu tiga hari, kalau medium tiga sampai tujuh panel seminggu," pungkas Tegus.
medcom.id, BSD City: Pelayanan purna jual terbaik menyangkut kepuasan pelanggan, membuat PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menghadirkan Mazda
certified body & paint workshop. Inilah bengkel perbaikan bodi resmi Mazda Indonesia.
Fasilitas
workshop body and paint yang bersertifikat ini menjaga kualitas perbaikan, dan juga alur pekerjaan yang sudah mengikuti standar operasional Mazda secara global. Dan mereka mengenalkannya kembali kepada pengunjung GIIAS 2016 kemarin(19/8/2016).
"Untuk ke depannya kita memang masih studi dan pelajari berapa banyak kebutuhan akan
workshop ini. Sekarang kita coba maksimalkan
workshop yang ada," jelas Customer Service Field Manager MMI, Teguh Maulana di
booth Mazda.
Saat ini workshop perbaikan bodi sudah tersedia di Bandung, Cibubur, dan Tangerang. Cibubur merupakan fasilitas yang terbesar untuk saat ini, dengan kapasitas pengerjaan mencapai 350 unit mobil per bulan.
Untuk Mazda Cibubur ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas peralatan seperti Spanesi Frame Correction dan Dry Sanding System. Brand Jepang ini pun sudah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan asuransi ternama.
Lalu, berapa biaya untuk perbaikan bodi? "Untuk per panel Rp800 sampai Rp 1 juta, tergantung kerusakan. Kalau minor tiga panel itu tiga hari, kalau medium tiga sampai tujuh panel seminggu," pungkas Tegus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)