Marcus/Kevin dipertemukan dengan Li/Liu di laga pamungkas fase penyisihan Grup A. Keduanya sama-sama tampil agresif karena hasil pertandingannya bisa berpengaruh besar terhadap asa mereka untuk meraih satu tiket semifinal yang masih tersisa.
Marcus/Kevin yang berstatus sebagai ganda putra terbaik dunia harus rela tertinggal lebih dulu pada game pertama dengan skor, 19-21. Li/Liu terlihat bisa leluasa mendapatkan poin karena Marcus/Kevin sering melakukan kesalahan sendiri.
Klik: Kata Praveen/Debby setelah Terhempas sebagai Juru Kunci
Memasuki game kedua, permainan Marcus/Kevin membaik. Pertahanan keduanya tetap kokoh meskipun Li/Liu menempel ketat dalam raihan poin. Beruntung, Marcus/Kevin tampil lebih konsisten saat memasuki poin-poin akhir, dan game kedua pun bisa ditutup dengan skor, 21-16.
Dengan dilanjutkan laga lewat rubber game, sejatinya tiket semifinal sudah berada di tangan Marcus/Kevin. Itu terjadi karena keduanya sudah unggul secara poin di klasemen akhir Grup A. Kendati demikian, Marcus/Kevin tetap tampil maksimal untuk memenangkan laga pada game tiga.
Klik: Ditaklukkan Wang/Huang, Tontowi/Liliyana Klaim Tidak Mengalah
Tidak ada perubahan berarti dalam pola permainan kedua pasangan saat memainkan game ketiga. Permainan cepat dengan smes-smes keras masih kerap dilakukan untuk meraih poin. Namun, permainan Li/Liu baru mulai kendur saat menginjak poin 14-14 dan laga pun bisa ditutup Marcus/Kevin dengan skor, 21-18.
Hasil laga ini sekaligus juga membuat rekor pertemuan Marcus/Kevin dengan Li/Liu menjadi, 5-1. Li/Liu memang belum pernah menang dengan Marcus/Kevin dalam empat pertemuan terakhirnya.
Marcus/Kevin merupakan wakil kedua Indonesia yang lolos ke semifinal. Sebelum ada Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang melaju untuk mewakili nomor ganda campuran. Sayangnya, Praveen Jordan/Debby Susanto harus gugur dengan status juru kunci.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id