Dalam sidang perdana yang digelar kemarin, baik Catherine dan Idham sama-sama tidak hadir. Dody Hariyanto selaku kuasa hukum pihak dari Catherine menyebut, sidang perceraian ini ditunda sampai dua pekan lagi tepatnya pada tanggal 24 Januari 2024.
"Kenapa dua minggu? Karena tergugat keberadaannya ada di Sulawesi Selatan. Jadi pengiriman itu cukup waktunya panjang dan jauh di luar Pulau Jawa itu persyaratannya itu tidak mungkin. Kalau dikhawatirkan satu minggu tidak sampai panggilan kepada tergugat," kata Dody Hariyanto.
Ia juga membeberkan beberapa alasan terkait perceraian ini. Salah satunya karena Catherine dan Idham telah lama berhubungan jarak jauh atau tinggal terpisah (LDR).
"Nah pertanyaan pertama alasan mengajukan gugatan itu karena kehidupannya sendiri sudah terpisah. Catherine ada di Jakarta, suaminya sebagai legislator di Sulawesi, anggota dewan,” kata Dody.
baca juga: Bercerai, Catherine Wilson dan Idham Masse Punya Perjanjian Pranikah |
Tak hanya itu, Dody mengungkap kedua pasangan tersebut telah pisah rumah dalam kurun waktu satu tahun. Namun, keduanya telah bersepakat saat sejak awal menikah untuk menjalani hubungan jarak jauh.
“Kalau namanya percekcokan dalam rumah tangga tentunya ini kan jelas (terjadi) dengan tidak satu rumah dan sudah pisah ranjang. Itu sudah dipastikan bahwa mereka sudah tidak ada keharmonisan,” kata Dody.
Idham Masse ingin menjadikan perpisahannya itu dengan cara baik-baik. Alasannya perceraian ini juga berdasarkan sudah tidak adanya keserasian dalam rumah tangganya dan juga beberapa hal lain.
“Saya kepada klien saya peristiwa hukumnya adalah satu, bahwa sudah tidak ada keserasian. Dua, tidak ada anak, ketiga juga tidak ada harta gana-gini selama masa perkawinan,” lanjut Dody.
Kemudian Dody menjelaskan bahwa klien-nya tersebut masih menjadi istri sah anggota DPRD itu. Selama ini ia menyebut Catherine masih mendapat nafkah dari sang suaminya, Idham Masse.
"Jadi saya katakan kalau pertanyaannya apakah memberikan nafkah? Ya kalau memberikan nafkah itu mungkin tetap memberikan nafkah, mungkin nilainya sedikit berkurang. Itu informasi dari klien saya," pungkasnya.
Sebagai Informasi, Idham Masse dan Catherine Wilson menikah pada 1 Oktober 2022.
(Syarief Muhammad Syafiq)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id