Michelle Ziudith (Foto: Instagram @michelleziu)
Michelle Ziudith (Foto: Instagram @michelleziu)

Michelle Ziudith Nggak Mau Pacaran dengan Profesi Ini

Medcom • 06 Mei 2024 11:40
Jakarta Nama Michelle Ziudith hingga saat ini masih belum tersorot terkait kabar hubungan asmaranya. Diketahui ia mengaku pernah menjalin hubungan dengan mantan terindahnya namun memiliki keyakinan agama yang berbeda. Hal tersebut pun yang membuat ia belum berpikir untuk kembali menyusun kisah asmara.
 
Dalam sebuah podcast yang diunggah oleh Dokter Richard Lee, Michelle mengungkapkan bahwa dirinya pernah menjalin hubungan beda agama di tahun 2017, dan hubungan tersebut ia klaim indah namun berujung kandas lantaran berbeda agama.
 
"Mantan saya terakhir itu sekitar satu tahun lalu. Namun, mantan terindahku sebenarnya pada 2017. Tuhannya satu, tetapi kita yang tak sama soalnya (keyakinannya)," kata Michelle Ziudith dalam podcast milik Dokter Richard Lee dikutip pada Senin, 6 Mei 2024.

 
Baca juga: Cantiknya Putri Jarwo Kwat, Dilarang Punya Pasangan Komedian 

 
Bintang film kondang ini menyebut, jika perbedaan agama adalah hal yang krusial sehingga membuatnya harus memutuskan berpisah dengan sang mantan kekasih meskipun sudah melangsungkan hubungan cukupn lama.
 
Menurutnya, perbedaan agama adalah hal yang mempunyai tanggung jawab besar terhadap keluarga. Pertimbangan itu pun yang membuat Michelle akhirnya memutuskan untuk berpisah. Ia juga mengaku tidak inginn orang lain merelakan keyakinan kepada tuhannya  hanya karena atas dasar cintanya.
 
"Aku enggak mau membuat orang log in atau bikin orang log out dari agamanya karena aku. Itu tanggung jawab besar buat aku, apalagi aku mengambil dia dari keluarganya dan memang bukan rezekinya," jelas Michelle.
 
Tidak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak ingin melangsungkan pernikahan dengan sesorang yang mempunyai profesi sama dengannya. Sebab ia hanya menganggap sebatas sahabat saja sebagai sesama pemain film sehingga ia pun mengurungkan niat untu menikah dengan sesama selebriti.
 
"Aku enggak mau pacaran dengan sesama artis. Menurutku, artis itu teman jadi aku enggak mau pacaran dengan sesama artis," tutur Michelle.
 
Sebagai informasi, Michelle Ziudith adalah aktor kelahiran medan pada tahun 1995. Ia mengawali karirnya pada ajang ‘Miss Celebrity’ pada tahun 2009, kemudian namanya mulai dikenal publik setelah perannya dalam film Magic Hour dan London Love Story.
 
 
Baca juga: Aibnya Disebar Nikita Mirzani, Rizky Irmansyah: Nikmati Apinya, Lupakan Panasnya 

 
(Zein Zahiratul Fauziyyah)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan