Ayu Ting Ting dan ibunya (Foto: instagram)
Ayu Ting Ting dan ibunya (Foto: instagram)

Tali Masker Ibunya Terbuat dari Emas, Ayu Ting Ting: Orang Kaya!

Elang Riki Yanuar • 27 Januari 2022 09:00
Jakarta: Youtuber dan food vloger Farina Nurhan membuat konten dengan mengunjungi rumah Ayu Ting Ting di kawasan Depok. Ketika bertemu keluarga Ayu, Farida terpukau melihat kalung emas yang dipakai ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum.
 
"Ibu kalungnya," kata Farida terperangah.
 
Akan tetapi Umi Kalsum membantah benda yang menjadi sorotan Farida adalah sebuah kalung. Kalsum menyebut itu merupakan tali masker.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


"Ini tali masker," kata Umi Kalsum.
 
Farida makin kaget setelah tahu tali masker itu terbuat dari emas. Ayu Ting Ting yang ada di samping ibunya berseloroh tali masker emas itu hanya dimiliki orang kaya.
 
"Tuh bayangin, orang kaya. Gantungan masker saja dari emas," ucap Ayu Ting Ting.
 
Farida seolah tak percaya. Ayu pun membenarkan jika tali masker ibunya memang terbuat dari emas agar tidak menghitam jika terkena air.
 
"Kalau kena air biar enggak jadi hitam aja gitu. Kalau yang biasa nanti kan hitam-hitam," jelas Ayu.
 

 
 
 
(ELG)




LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif